GridPop.ID - Ibarat lem, hubungan intim antara pasangan suami istri bisa menjadi perekat hingga mempererat cinta mereka.
Bukan hanya sekadar hubungan intim saja, bercinta yang berkualitas bisa menghindari kebosanan dalam rumah tangga.
Kendati demikian, ada kalanya muncul tanda-tanda hubungan intim dalam rumah tangga yang sedang bermasalah.
Akhirnya suami istri hanya melakukan hubungan intim dengan terpaksa dan tidak seimbang.
Melansir Mindbodygreen, inilah lima tanda kehidupan seks dalam rumah tangga semakin buruk. Yuk, simak!
1. Seks terasa seperti tugas
Kamu dan pasangan tidak lagi menikmati seks sebagai cara mencintai, melainkan tidak lebih dari sekadar tugas rumah tangga.
Padahal, kehidupan seks yang baik ada banyak komunikasi, kesengajaan, perencanaan, dan kebahagiaan.
Jika seks terasa seperti tugas, penting untuk bertanya pada diri sendiri mengapa terasa seperti itu.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Veronica S |
Editor | : | Veronica S |
Komentar