GridPop.ID - Nama seorang Warga Negara Indonesia (WNI) Joshi Putri Cahyani baru-baru ini tengah ramai diperbincangkan di jagat maya.
Hal ini terjadi usai Joshi Putri Cahyani ditemukan tewas di sebuah apartemen.
Kabar duka itu sontak membuat netizen terkejut.
Joshi Putri Cahyani diketahui sedang menuntut ilmu di Jepang.
Tinggal jauh dari keluarga, sahabat Joshi, Rosalia Bratanegara, beberkan kabar tewasnya Joshi.
Apa kata sahabat tentang kabar tewasnya Joshi Putri Cahyani?
Sosok Joshi Putri Cahyani seorang Warga Negara Indonesia (WNI) Asal Sumatera Barat meninggal dunia di Jepang.
Jenazah Joshi ditemukan di kamar apartemen di Kota Maebashi, Perfektur Gunma, Jepang, Selasa (22/8/2023) sekitar pukul 16.30 waktu setempat.
Korban diduga dibunuh oleh kenalannya di Jepang dan saat ini pelaku juga disebutkan telah ditangkap pihak kepolisan setempat.
Adapun korban diketahui bernama lengkap Joshi Putri Cahyani yang saat ini berusia 23 tahun asal Sumatera Barat, tepatnya di Padang Pariaman.
Source | : | Tribuntrends.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar