GridPop.ID - Fenomena viral di TikTok dan media sosial lainnya, seringkali memunculkan berbagai istilah dan tren baru yang menjadi bahan perbincangan luas.
Salah satu istilah yang kini tengah viral di TikTok adalah "Nepo Baby."
Tetapi, apa sebenarnya yang dimaksud dengan istilah ini?
Ya, belakangan ini istilah nepo baby memang sering seliweran di TikTok, banyak orang pun penasaran apa artinya.
Meski cukup sering seliweran di TikTok, namun masih ada orang yang tak paham arti nepo baby.
Lantas, apa arti istilah nepo baby? Simak penjelasannya berikut ini!
Kalau begitu tak perlu berlama-lama lagi, simak apa itu nepo baby seperti dikutip dari Today.com di bawah ini!
Definisi Nepo Baby
Nepo baby adalah kependekan dari nepotisme baby yang ternyata digunakan sebagai sindiran.
Sindiran ini berlaku bagi anak-anak artis terkenal yang turut dikenal/terkenal berkat popularitas dari orang tua mereka.
Istilah nepo baby banyak dipakai pada seseorang yang mendapatkan popularitas dengan memanfaatkan popularitas dari kerabat, bukan hanya dari orang tua.
Baca Juga: Istilah Toxic Leadership Viral di TikTok, Muncul dalam Lingkungan Kerja, Ini Maknanya
Contoh selebriti Hollywood yang disebut nepo baby oleh pengguna media sosial, antara lain:
1. Bintang film Lily Collins yang merupakan putri dari musisi Phil Collins.
2. Model Lily Rose Depp yang merupakan anak dari aktor kenamaan Johnny Depp.
3. Colin Hanks, seorang aktor yang juga putra dari pemain film terkenal Tom Hanks.
4. Hailey Baldwin (Hailey Bieber), model yang merupakan anak dari aktor terkenal Stephen Baldwin.
Asal Usul Istilah Nepo Baby
Mengutip Kompas.com, nepo baby pertama kali dipakai oleh pengguna TikTok sekitar pertengahan 2022 lalu.
Frase itu dipakai untuk menggambarkan kondisi dunia hiburan Hollywood yang penuh dengan anak-anak artis terkenal.
Nama-nama anak artis terkenal itu tidak hanya dari dunia akting, tapi juga musik maupun modeling.
Seperti empat nama yang tertera di atas, sebagian dari selebritas Hollywood rupanya merupakan anak, cucu, keponakan, atau kerabat dari orang terkenal.
Kategori Nepo Baby
Baca Juga: Kata Menter Sering Dipakai Netizen hingga Viral di TikTok, Apa sih Artinya?
Penulis novel sekaligus kontributor Today.com, Lindsay Lowe menjelaskan ada tiga kategori dari nepo baby yang sebelumnya diungkap di situs Vulture, yaitu:
1. Artis generasi Z "yang akan datang", semisal penyanyi dan penulis lagu Gracie Abrams yang adalah putri pembuat film J.J. Abrams.
Lalu, ada pula bintang film Scream (2022) Mason Gooding, putra pemenang Oscar, Coba Gooding Jr.
2. Nepo baby yang "sibuk dan populer", yaitu mereka yang merupakan anak-anak dari bintang besar yang kariernya lebih mapan.
Sebut saja Zosia Mamet, putri penulis drama David Mamet dan aktris Lindsay Crouse, serta Colin Hanks putra Tom Hanks.
3. Nepo baby "kelas platinum", yang berasal dari orang tua terkenal tetapi juga populer dan layak diperhitungkan namanya.
Mereka adalah Miley Cyrus, Dakota Johnson yang merupakan putri dari Don Johnson, hingga Kate Hudson anak dari musisi dan aktor Bill Hudson.
Itu kalau dari Hollywood nih.
Kalau di Indonesia ada tidak, ya? Siapa menurutmu?
Artikel ini telah tayang di Tribuntrends.com dengan judul "Apa Arti Nepo Baby Istilah Viral di TikTok? Biasa Dipakai Sebagai Sindiran, Ketahui Maknanya"
(*)
Source | : | TribunTrends.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar