GridPop.ID - Kisah tentang sepasang kekasih yang rela menukarkan tiket konser Taylor Swift Era's Tour ini viral di TikTok.
Kenapa bisa viral di TikTok? Karena mereka rela menukarkan tiket konser Taylor Swift demi mendapatkan tempat pernikahan gratis.
Kisah ini melibatkan Jennifer Bowerman dan pasangannya, Mike.
Dilansir TribunTrends dari People pada Selasa (5/12/2023), mereka resmi menikah pada tanggal 8 Oktober lalu di Vintage Rose di Boise, Idaho, Amerika Serikat.
Jennifer Bowerman, salah satu penggemar beruntung dalam pembelian tiket konser Taylor Swift, berhasil mendapatkan enam tiket sekaligus melalui penjualan tiket daring.
Dia kemudian memutuskan untuk memberikan tiga dari enam tiket tersebut kepada pemilik Vintage Rose, Emily Cloud.
Pada bulan November tahun lalu, Cloud secara iseng memposting di TikTok mengenai tawarannya memberikan tempat pernikahan gratis kepada siapa pun yang bersedia menukarkan tiketnya.
“Saat saya pertama kali mempostingnya, itu 100 persen hanya lelucon,” ucapnya kepada KTVB7 saat itu.
"Suami saya bahkan tidak tahu bahwa saya mengunggahnya."
Baca Juga: Viral Pernikahan Bunga Citra Lestari di Bali, Sosok Anak-anak Tiko Aryawardhana Dipertanyakan
Cloud sendiri adalah salah satu pemilik dari Vintage Rose.
Source | : | TikTok,TribunTrends.com |
Penulis | : | Helna Estalansa |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar