GridPop.ID - Warga Desa Sampali, Kecamatan Percut Seituan, Deli Serdang, Sumatera Utara dihebohkan dengan kebakaran rumah.
Mirisnya kebakaran tersebut terjadi karena disengaja oleh wanita bernama Safitri (35).
Safitri sengaja membakar rumah orang tuanya karena kesal.
Melansir TribunnewsBogor.com diungkapkan insiden tersebut terjadi pada Rabu (20/12/2023) sore hari.
Kepala Dusun Desa Sampali, Zulfan menyebutkan jika warga sekitar sempat berusaha memadamkan api dengan alat seadanya.
Namun api baru padam saat petugas pemadam kebakaran tiba.
Pihak Desa menuturkan jika pemilik rumah diketahui bernama Rita (56).
Mereka menyebutkan selama ini Safitri sering diberi uang oleh ibunya untuk keperluan sehari-hari.
Nahasnya uang tersebut digunakan Safitri untuk membeli narkoba.
"Informasi yang kita dapatkan sementara, dia kesal selama ini disantuni sama mamaknya uang untuk keperluan sehari-hari.
Uang tersebut malah untuk membeli narkoba," kata Kepala Dusun.
Source | : | Kompas.com,TribunnewsBogor.com |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar