GridPop.ID - Seperti diketahui, ada banyak istilah gaul yang viral di TikTok.
Seperti misalnya istilah "Nose Hair Baby" sering muncul di FYP TikTok.
Mungkin beberapa di antara kamu pernah atau sering mendengar istilah "Nose Hair Baby" ya.
Rupanya, istilah ini merupakan sebuah tren candaan yang sedang viral di TikTok.
Melansir dari TribunTrends.com, candaan "Nose Hair Baby" biasanya digunakan untuk menggombali pasangan atau gebetan.
Berikut penjelasan tentang arti kata "Nose Hair Baby"!
Arti Kata Nose Hair Baby
Ternyata, istilah dalam bahasa Inggris tersebut dijadikan sebagai candaan gombal di media sosial.
Jika diuraikan, "nose" adalah hidung, "hair" adalah rambut, dan "baby" adalah bayi.
Atau bisa juga "nose hair" yang berarti bulu hidung.
Dilansir dari akun TikTok @din78727, istilah "Nose Hair Baby" ini dijadikan sebagai candaan bersama pasangan atau gebetan.
Dalam konteks viral saat ini, penggunaan kalimat "nose hair baby" bertujuan untuk bercanda agar bisa dipanggil "baby" oleh pasangan atau gebetan.
Berikut contoh candaan "Nose Hair Baby" yang sedang viral di TikTok:
"Bahasa Inggrisnya hidung apa?"
"Nose."
"Kalau rambut?"
"Hair."
"Kalau bayi?"
"Baby."
"Apa sayang?"
Jadi, pertanyaan bahasa Inggrisnya tentang bayi adalah jebakan bagi pengirim pesan agar bisa dipanggil dengan sebutan "baby" oleh pasangan atau gebetannya.
Tren candaan ini kini populer di media sosial seperti TikTok dan banyak diminati oleh pengguna internet.
Itulah penjelasan mengenai arti "Nose Hair Baby" yang viral di TikTok.
Apakah kamu tertarik untuk mengikuti tren ini bersama pasangan atau gebetanmu?
Yuk cobain!
(*)
Source | : | TikTok,TribunTrends.com |
Penulis | : | Helna Estalansa |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar