GridPop.ID - Mimi Peri banjir rezeki saat Ramadan karena bangunkan sahur.
Bahkan penghasilan Mimi Peri dari membangunkan sahur menghasilkan nominal fantastis.
Seperti yang diketahui bahwa Mimi Peri memiliki suara dan gaya khas ketika membangunkan sahur.
Beruntungnya hal tersebut menjadi ladang uang sang selebgram.
Dilansir dari Tribun Trends, sampai-sampai suara Mimi Peri bangunkan sahur dihargai jutaan hingga puluhan juta rupiah.
Tak tanggung-tanggung, ia sudah bisa membeli ponsel terbaru di hari pertama puasa tahun ini.
"Waktu pertama sahur sampai 30 (orderan)," kata Mimi Peri dikutip dari YouTube Pagi Pagi Ambyar Trans tv.
"Sampai bisa beli iPhone 15," sambungnya.
Bukan hanya rekaman video yang dipesan dengan nama tertentu untuk dibangunkan sahur, tapi ia pernah diundang untuk membangunkan sahur secara langsung.
Pekerjaan tersebut menghasilkan bayaran puluhan juta rupiah.
"Ada request kadang visit ke rumah-rumah orang kaya, dikasih duit Rp 20 juta buat datang, ngebangunin orang sekeluarga," ucap Mimi Peri.
Source | : | Tribun Medan,Tribun Trends |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar