GridPop.id - Duka mendalam masih dirasakan oleh Ustaz Maulana yang baru saja kehilangan istrinya, Hajjah Nuraliyah Ibnu Hajar, kemarin Minggu (20/1/2019) sore.
Kabar duka meninggalnya istri Ustaz Maulana pertama kali diketahui dari unggahan Oki Setiana Dewi di instagram.
Hajjah Nuraliyah Ibnu Hajar, istri Ustaz Maulana dinyatakan meninggal dunia ketika menjalani perawatan medis di RS Bhayangkara, Makassar.
Baca Juga : Sudah Hijrah dan Hendak Berdakwah, Vokalis Pas Band Alami Kecelakaan!
Istri Ustaz Maulana meninggal dunia setelah 7 tahun menderita kanker usus dan baru diketahui September 2018.
Penyebab meninggalnya Nuraliyah pun dibenarkan oleh Ustaz Maulana yang rencananya ingin membawa sang istri berobat ke Malaysia hari ini, Senin (21/1/2019).
Ternyata Tuhan berkehendak lain, kondisi istri Ustaz Maulana mendadak drop dua hari sebelum berangkat ke Malaysia dan keesokannya meninggal dunia.
Padahal Ustaz Maulana sudah mempersiapkan segala transportasi hingga hotel selama mengantar istrinya berobat alternatif di Malaysia.
Baca Juga : Dipojokkan, Ayah Vanessa Angel Mengaku Tak Kenal Pacar Putrinya: Saya Enggak Mau Terbawa Arus
Ustaz Maulana pun menceritakan semua rencana dan persiapannya untuk membawa sang istri ke Malaysia kepada Oki Setiana Dewi.
Oki Setiana Dewi pun membagikan percakapannya dengan Ustaz Maulana melalui unggahan instagram dan channel Youtube-nya.
Dalam percakapan itu Ustaz Maulana menceritakan segala macam permintaan terakhir istrinya sebelum meninggal dunia.
Baca Juga : 17 Tahun Perjuangkan Nur Aliyah, Ini Makna Istri Bagi Ustaz Maulana!
1. Tidak mau operasi
Ustaz Maulana ingin membawa sang istri berobat alternatif di Malaysia bukan tanpa alasan.
Ustaz yang terkenal dengan jargon 'jamaah ohh jamaah' ini berusaha menuruti permohonan sang istri untuk tidak melakukan operasi.
"Ternyata umi Naura (istri ustaz Maulana) ada kanker di usus, usus yang dekat anus. Yang untuk diselesaikan itu (disembuhkan) harus pembuangan, ditutup pembuangan. Otomatis harus seumur hidup bawa itu. Nah dia (sang istri) nggak mau," jelas Ustaz Maulana dalam channel Youtube Oki Setiana Dewi.
Karena itu, Ustaz Maulana berusaha mencari pengobatan alternatif lain hingga ke Malaysia.
Rencananya istri Ustaz Maulana akan menjalani pengobatan alternatif dengan metode laser.
"Sehingga kita keluar dari rumah sakit. Saya ikuti semua maunya dia, saya tidak pernah menolak apapun maunya. Ternyata penginnya berobat alternatif," terangnya.
Baca Juga : Bertabur Berlian, Ini Kado Ulang Tahun Maia Estianty dari Irwan Mussry yang Nilainya Mencapai 1,3 Miliar!
2. Makam jadi satu dengan suami
Sebelum meninggal dunia, istri Ustaz Maulana juga sempat menyampaikan keinginan terakhir jika menjemput kematian.
Ia meminta kepada Ustaz Maulana untuk menguburkan jenazahnya di pemakaman yang sudah disiapkan untuk mereka berdua.
Tapi, karena jarak pemakaman yang jauh, keluarga pun memutuskan untuk memakamkan istri Ustaz Maulana di pemakaman terdekat.
"Pekuburan yang saya siapkan ternyata agak jauh. Jadi mintanya pekuburan yang samping ibu saya. Di jalan Kandea. Itu Alhamdulillah suatu kebanggan, pekuburan ulama semua. Jadi, syukurlah orang-orang soleh bersemayam di sana," ceritanya dalam channel Youtube Oki Setiana Dewi.
Baca Juga : Terbongkar, Vanessa Angel Minta Dicarikan Klien untuk Bayar Utang, Harga Awalnya Bikin Melongo
3. Umroh bersama 40 orang
Seumur hidup, istri Ustaz Maulana juga dikenal sebagai sosok yang sangat dermawan.
Ustaz Maulana sendiri pun mengakui istrinya bagai sosok Siti Khadijah yang ikhlas merelakan hartanya untuk berbuat kebaikan.
Seperti membangun sekolah gratis untuk orang tak mampu hingga masjid.
Dalam kondisi sakit pun istri Ustaz Maulana sempat meminta izin ingin pergi beribadah umroh.
Bahkan istri Ustaz Maulana juga meminta izin untuk pergi umroh bersama 40 orang yang akan ia biayai sepenuhnya.