Find Us On Social Media :

Ngeri, Warga Bertaruh Nyawa Lintasi Jembatan Gantung di Atas Sungai Sarang Buaya Raksasa

By Veronica Sri Wahyu Wardiningsih, Kamis, 31 Januari 2019 | 13:53 WIB

Meski dihadang kawanan buaya raksasa, warga Pasangkayu, Sulawesi Barat, nekat bertaruh nyawa melintasi jembatan gantung saat kawanan buaya tengah lalu lalang di bawah bentangan jembatan.

GridPop.id - Pengalaman menegangkan dirasakan sejumlah warga yang harus menyeberangi sungai di atas jembatan tua dan rapuh.

Bukan karena ancaman jembatan tiba-tiba putus saja, namun sungai di bawah jembatan juga menyimpan ancaman nyawa bagi warga.

Pasalnya, di sungai tersebut terdapat ratusan buaya raksasa yang siap menerkam siapa saja.

Warga Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat nekat menyeberangi jembatan gantung bernama jembatan Raie sebagai jembatan penyeberangan walaupun di bawah jembatan sering lalu lalang kawanan buaya raksasa yang mengancam nyawa.

Baca Juga : Demi Selamatkan Nyawa Anaknya, Seorang Ayah Asal Filipina Nekat Bergulat hingga Menggigit Buaya Buas dengan Mulutnya!

Dikutip dari Tribunnews (31/1), kondisi jembatan Raie sendiri sudah sangat lapuk dan lantainya bocor serta amblas di beberapa bagian.

Kondisi jembatan pun sudah miring dari posisi semula.

Jembatan gantung Raie sepanjang 40 meter terletak di ujung Jalan Rusa, Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu.

Baca Juga : Lagi, Buaya Terkam Warga di NTT Saat Sedang Mencari Udang, Hanya Tersisa Beberapa Potongan Tubuh Korban