GridPop.ID - Lama tak ada kabar, kehidupan Cut Tari masih kerap menyedot perhatian.
Lama tak menghiasi layar kaca, kini Cut Tari mulai kembali aktif.
Ia beberapa kali terlihat menjadi pembawa acara on air televisi bahkan kerap membagikan aktivitasnya di media sosial.
Sebelumnya, Cut Tari sempat 'menghilang' dari dunia hiburan usai skandal video pasanya terkuak dan viral bersama Ariel Noah.
Dikutip GridPop.ID dari Nova.grid.id, Selasa (26/3/2019), tak lama usai kasus video panasnya itu membuat heboh, Cut Tari digugat cerai oleh sang suami pada Desember 2013 silam.
Yusuf Subrata membantah jika perceraiannya dengan Cut Tari disebabkan skandal video panas istrinya dengan Ariel Noah.
Bak jatuh tertimpa tangga, sang aktris akhirnya resmi bercerai pada Maret 2014 secara verstek tanpa dihadiri Cut Tari.
Kini, Cut Tari mengaku hanya fokus mengurus sang putri dari hasil pernikahannya dengan Yusuf Subrata.