Find Us On Social Media :

Menilik Zohrimart, Minimarket Unik Milik Lalu Muhammad Zohri yang Tidak Jual Produk Non Halal hingga Transaksi Bersedekah

By Veronica Sri Wahyu Wardiningsih, Senin, 1 April 2019 | 13:56 WIB

Zohri Mart tidak menjual rokok dan alat kontrasepsi

GridPop.ID - Masih ingat dengan pelari asal Indonesia, Lalu Muhammad Zohri?

Seorang pelari muda ini mencetak prestasi gemilang dengan menjadi juara dunia.

Dari prestasinya tersebut, Lalu Muhammad Zohri kini membuka usaha berupa minimarket yang di dalamnya menyimpan keunikan sendiri.

Baca Juga : Variety Show Ini Beri Kesempatan Operasi Plastik, Hasilnya Sangat Mengagumkan

Agak berbeda dari minimarket pada umumnya, minimarket milik Lalu Muhammad Zohri yang bernama Zohri Mart ini ada beberapa peraturan khusus hingga sedekah dalam setiap transaksi.

Pelari jarak pendek asal Indonesia, Lalu Muhammad Zohri kembali meraih medali emas pada ajang 1st Malaysia Open Grand Pix yang berlangsung di Bukit Jalil, Kuala Lumpur.

Dilansir dari BolaSport.com, Senin (1/4/2019), Lalu Muhammad Zohri berhasil mengungguli pelari Malaysia dan pelari Taiwan.

Baca Juga : Demi Mencari sang Ayah, Bocah Ini Keliling Sendirian Menggunakan Sepeda dan Rela Tidur di Depan Ruko Beralaskan Kasur Lusuh

Lalu Muhammad Zohri yang merupakan pemuda asal Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) itu berhasil mencatatkan waktu 10,20 detik.

Sebelumnya, Lalu Muhammad Zohri membuat prestasi sensasional sebagai pelari tercepat di nomor 100 meter pada kejuaraan Dunia U20 International Association of Athletics Federations (IAAF), di Tampere, Finlandia, Rabu (11/7/2018) lalu.