Find Us On Social Media :

Driver Ojek Online Dikerjai di Pompa Bensin, Yamaha Mio Miliknya Dapat Tagihan Ngawur

By Panji Nugraha, Rabu, 3 April 2019 | 10:09 WIB

Tangki bensin motor Yamaha Mio dibongkar

"Si driver ojek online ini pun protes kok bisa, motor Mio isi bensin Premium full tangki Rp 51 ribu," tambah Firman di bawahnya.

Padahal, harga bensin Premium hanya Rp 6.450 per liter, itu artinya pengisiannya mencapai 7,9 liter.

Dilakukanlah proses pembongkaran, dan dihitung berapa total bensin yang terisi, dari motor Yamaha Mio itu.

"Setelah di cek kembali, ternyata yang masuk hanya 4 liter premium," tertulis di keterangan dari akun c3rita_ojol.

Akhirnya, petugas SPBU meminta maaf ke driver, karena terjadi kesalahan teknis dari mesin pengisi.

Baca Juga : Jadi Pendonor Sumsum Tulang Ani Yudhoyono, Ini Risiko dan Efek Samping yang Bakal Dirasakan Pramono Edhie Wibowo