Find Us On Social Media :

Bikin Melongo, Dua Perempuan Bertaruh Mobil Seharga Rp500 Juta Lengkap dengan Kuitansi dan Materai Demi Pilpres 2019

By Masrurroh Ummu Kulsum, Sabtu, 20 April 2019 | 11:47 WIB

Emak-emak bertaruh satu unit CR-V di Pemilihan Presiden 2019.

Keduanya menyetujui mobil yang dipertaruhkannya merupakan model tertinggi dan ditanggung dengan harga on the road, yang artinya sudah berikut STNK dan BPKB.

Adalah perempuan bernama Sherly Marlina dan Intan Purnama yang bertaruh mobil seharga sekitar Rp500 juta itu.

Sherly Marlina mendukung capres dan cawapres nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf sementara Intan Purnama mendukung capres dan cawapres nomor urut 02 Prabowo-Sandi.

Baca Juga : Penampilan Lesunya Saat Dampingi Prabowo Jadi Sorotan, Dokter Katakan Sandiaga Uno Seharusnya Bed Rest

Pemenang taruhan ditentukan sesuai dengan keputusan KPU Pusat.

Dalam kuitansi tersebut tertulis tempat perjanjian di Solo, pada 16 April 2019.

Taruhan tanah 1 hektar

 

Sebelumnya melansir Kompas.com, viral dua orang pria di Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan, melakukan taruhan jelang Pemilu Presiden 2019 yang dihelat Rabu, 17 April 2019.

Mereka menjadikan tanah seluas 1 hektar yang merupakan tanah lapangan milik desa sebagai taruhan.