Mereka juga beresiko lebih besar mengalami diabetes gestasional.
Lebih dari separuh wanita berusia di atas 40 tahun juga memerlukan operasi caesar saat melahirkan.
Bahkan para ilmuwan juga menemukan bahwa wanita yang melahirkan di atas usia 40 tahun berisiko dua kali lipat menderita penyakit stroke atau serangan jantung.
Baca Juga : Santer Isu Mengincar Harta Muzdalifah, Masa Lalu Fadel Islami Terbongkar, Ternyata Punya Rencana Terpendam
Kesimpulan tersebut merupakan hasil penelitian yang dilakukan pada 72.000 wanita dan dipresentasikan dalam pertemuan Asosiasi Stroke Amerika di Los Angeles, Kamis (18/2/2016).
Resiko stroke pada wanita yang hamil di usia 40-an terjadi karena mereka memiliki tekanan darah tinggi, diabetes atau kolesterol tinggi saat hamil.
Solusinya adalah wanita yang hamil di usia 40-an disarankan untuk mengadopsi gaya hidup sehat demi meningkatkan kesehatan jantung dan pembuluh darahnya. (*)