Find Us On Social Media :

Sebelum Ajal Menjemput, Ustaz Arifin Ilham Ungkap Kesiapannya Meninggal Dunia Pada Ustaz Yusuf Mansur

By Bunga Mardiriana, Kamis, 23 Mei 2019 | 19:23 WIB

Ustaz Arifin Ilham dan Ustaz Yusuf Mansur

GridPop.ID - Ustaz Arifin Ilham meninggal dunia saat menjalani perawatan di Penang, Malaysia pada Rabu (22/5/2019).

Meninggalnya sang ustaz pertama kali dipublikasikan oleh anak pertamanya, Muhammad Alvin Faiz.

Lewat sebuah postingan Instagram, Alvin mengabarkan bahwa ayahnya meninggal dunia setelah melawan masa kritisnya.

Baca Juga: Jenazah Ustaz Arifin Ilham Tiba di Jakarta, Sang Ibu Tak Kuasa Menahan Tangis

Menurut kabar yang beredar, sang ustaz meninggal dalam keadaan wajah yang berseri-seri.

Hal tersebut disampaikan oleh salah satu pengurus Masjid Az Zikra, Sentul, Jawa Barat, tempat sang ustaz akan disalatkan.

Ucapan belasungkawa untuk sang ustaz datang dari berbagai kalangan.

Baca Juga: Belum Rasakan Belaian Kasih Sayang, Putri Ustaz Arifin Ilham yang Baru Berusia Satu Bulan Harus Berpisah dengan Sang Ayah

Mulai dari artis hingga dari sesama pendakwah salah satunya adalah Ustaz Yusuf Mansur.

Selain berbelasungkawa atas kabar duka tersebut, Ustaz Yusuf Mansur juga mengungkap bahwa sebelumnya Ustaz Arifin sempat mengatakan soal kematian padanya.

Hal tersebut disampaikan oleh Ustaz Arifin Ilham pada dirinya ketika menjenguk almarhum di RSCM beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Ustaz Arifin Ilham Meninggal Dunia, Pelayat Lihat Wajahnya Bersih

Itulah yang menjadi pertemuan sekaligus kenangan terakhir Ustaz Yusuf Mansur bersama Ustaz Arifin Ilham.

"Kenangan terakhir banget, yang secara fisik itu saat beliau ada di RSCM, persisnya kapan saya lupa," kata Ustaz Yusuf Masyur melalui pesan Whatsapp kepada Tribunnews.com, Kamis (23/5/2019) dini hari.

Lebih lanjut, Ustaz Arifin mengatakan bahwa dirinya sudah siap bertemu dengan Tuhan.

Baca Juga: Ustaz Arifin Ilham Meninggal Dunia, Pelayat Lihat Wajahnya Bersih

Dirinya juga menyampaikan bahwa kematian adalah pintu yang sangat indah.

"Beliau bilang 'Abang udah siap menghadap Allah. Kekasih ketemu Kekasihnya, pasti senang. Kematian adalah pintu yang sangat indah. Bagi seorang hamba, jika ia kekasih, untuk ketemu dengan Kekasihnya,' begitu katanya," ujar Ustaz Yusuf Mansyur. (*)