Saat ditemui usai berbuka puasa dengan anak yatim, Minggu (26/05), Nassar mengaku mendengar kabar penjualan rumah mewah tersebut.
Namun sayangnya ia tak mau terlalu ikut campur dalam penjualan rumah itu.
"Aku mendengar (rencana penjualan rumah) tapi nggak mau ikut campur. No comment soal itu," kata Nassar.
Tak mau ikut campur urusan Muzdalifah, namun Nassar tak memungkiri jika dirinya memiliki banyak kenangan di dalam hunian mewah itu.
"Kalau ada kenangan di rumah itu, ya memang ada. Tapi buatku, (menjual rumah) itu privasi. Saya juga nggak mau tahu urusan pribadi orang lain. Cukup tahu saja," tegasnya.