Find Us On Social Media :

Ziarah ke Makam Ani Yudhoyono Saat Lebaran, SBY Ungkap Arti Tersembunyi dari Kain Batik Pilihan Sang Istri yang Menjadi Isyaratnya Sebelum Wafat

By Bunga Mardiriana, Kamis, 6 Juni 2019 | 09:00 WIB

SBY sekeluarga mengenakan kain batik yang dipilihkan oleh Ani Yudhoyono sebelum wafat

"Kemudian saya tanya memo, kan masih dirawat, jadi tidak perlu menggunakan batik, biar kami saja menggunakannya untuk foto bersama," sambungnya.

SBY menambahkan, baju batik yang dipilih oleh Ibu Ani pun sudah jadi dalam satu minggu kemudian.

Kini, baju batik yang seharusnya dikenakan Ibu Ani dipakai oleh putri dari Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan dijadikan kain penutup peti.

Baca Juga: Inilah Penampilan Ani Yudhoyono Dalam Balutan Busana Bernuansa Hitam di Hari Ulang Tahun Terakhirnya Bersama Annisa Pohan

"Jenazah Ibu Ani lah yang ditutup kain batik yang ia pilih. Jadi ternyata yang dimaksudkan oleh Ibu Ani adalah batik tersebut digunakan saat dirinya wafat," kenangnya sembari menahan air mata.

Hal tersebut, kata SBY, adalah kenangan terindah. Namun demikian, dirinya yakin Ibu Ani saat ini juga bahagia. (*)