Find Us On Social Media :

Adakan Open House Saat Lebaran, Intip Mewahnya Interior Minimalis Kediaman BCL yang Juga Dilengkapi dengan Kolam Renang

By Bunga Mardiriana, Senin, 10 Juni 2019 | 09:23 WIB

Bunga Citra Lestari, Ashraf Sinclair

GridPop.ID - Perayaan Idul Fitri memang identik dengan tradisi Open House, yakni berkumpul dengan keluarga atau kerabat untuk bersilaturahmi dan makan bersama.

Hal tersebut rupanya juga dilakukan oleh Bunga Citra Lestari (BCL) dan suaminya, Ashraf Sinclair.

Pada lebaran kali ini, Bunga Citra Lestari mengadakan open house yang dihadiri oleh keluarga sang suami dari Malaysia dan kerabat dekatnya di Jakarta.

Baca Juga: Sempat Ngobrol Singkat dengan Ariel NOAH di Pesta Ulang Tahun Bunga Citra Lestari, Penampilan Luna Maya Jadi Sorotan!

BCL mengadakan acara open house tersebut di kediamannya.

Kemeriahan acara open house BCL terekam dalam sebuah vlog yang diunggah ke kanal Youtube IT'S ME BCL pada Jumat (7/6/2019) lalu.

Sebagai tuan rumah, BCL dan anggota keluarga besarnya kompak mengenakan pakaian tradisional berwarna hijau.

Baca Juga: Banjir Pujian, Gaya BCL saat Hadiri Dahsyatnya Awards 2019 Bikin Gagal Fokus

Dalam vlog tersebut juga diperlihatkan interior rumah mewah milik BCL.

Rumah BCL terkesan sangat minimalis dengan pemilihan warna putih dan hitam.

Selain itu, banyaknya jendela kaca juga membuat suasana rumah BCL semakin cerah.

Baca Juga: Bertahun-tahun Hidup Dalam Gelimang Kemewahan, Sherrin Thania Kini Terpaksa Berdagang Makanan Kecil dan Hidup Pas-pasan Setelah Zumi Zola Suaminya Dipenjara

Tak hanya di ruang tamu saja, BCL juga menerapkan interior minimalis pada dapurnya dengan pemilihan warna putih dan emas pada gagang furniturnya.

Baca Juga: Rumah Mewah Muzdalifah Siap Dijual, Nassar Kembali Ungkit Kenangan Indah yang Sulit Dilupakan: Itu Privasi

Pemilihan interior minimalis tersebut juga didukung dengan adanya furnitur unik.

Dan yang paling menarik adalah adanya kolam renang di bagian belakang rumah.

(*)