Find Us On Social Media :

Dicecar 46 Pertanyaan Selama 13 Jam Saat Diperiksa, Galih Ginanjar Keluar Kantor Polisi dengan Wajah Lesu: Saya Sudah Capek

By Bunga Mardiriana, Sabtu, 6 Juli 2019 | 13:25 WIB

Galih Ginanjar saat menjalani pemeriksaan di Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya, Jakarta Pusat, 5 Juli 2019

GridPop.ID - Setelah dilaporkan ke polisi oleh Fairuz A Rafiq pada 1 Juli 2019 lalu, Galih Ginanjar akhirnya memenuhi panggilan tersebut pada Jumat (5/7/2019).

Galih Ginanjar dilaporkan ke polisi oleh Fairuz A Rafiq karena dianggap menghina bagian pribadi tubuh mantan istrinya tersebut.

Hal itu dilakukan oleh Galih Ginanjar dalam video yang tayang di kanal Youtube milik Rey Utami dan Pablo Benua pada bulan Juni 2019 lalu.

Baca Juga: Sampai Bingung, Gilang Dirga Terseret Kasus Ikan Asin Galih Ginanjar dan Fairuz A Rafiq: Salah Saya Apa?

Tak hanya Galih Ginanjar, Rey Utami dan Pablo sebagai pemilik kanal Youtube juga turut dilaporkan ke polisi.

Pasangan suami istri itu dilaporkan karena dianggap sudah menyebarkan konten yang kurang pantas untuk dikonsumsi publik.

Melansir dari Kompas.com, video kontroversial tersebut telah dihapus atas permintaan Barbie Kumalasari.

Baca Juga: Geger Skandal Ikan Asin, Mbak You Terawang Kelakuan Barbie Kumalasari dan Galih Ginanjar: Harusnya Laki-laki Pasang Badan!

"(Dihapus) diminta sama Barbie. Diminta sama mereka. Kalau enggak mah, lanjut kami mah, video mah enggak masalah," kata Pablo saat ditemui di Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Selasa (2/7/2019).

Ditemani para pengacaranya, Galih memenuhi panggilan penyidik untuk diperiksa pada Jumat (5/7/2019).

Tak tanggung-tanggung, Galih diperiksa selama 13 jam.

Baca Juga: Lontarkan kata-kata Kasar Pada Ibunya, Barbie Kumalasari Ketahuan Tak Bisa Bayar Asuransi, Mertua Galih Ginanjar Bongkar Hal Mengejutkan Ini

Selain itu ia juga dicecar sebanyak 46 pertanyaan oleh penyidik.

"Di dalam proses penyelidikan ini ya tentu membuat kita agak lama karena memang ada durasi yang diperiksa itu kan ada 30 menit itu benar-benar detail, diulang-ulang. Akhirnya ini menyimpulkan sampai 46 pertanyaan," ujar salah satu pengacara Galih Ginanjar seperti dikutip dari tayangan Hot Shot SCTV pada 5 Juli 2019.

Meski begitu, Galih tetap merasa bersyukur karena masih diberi kesempatan untuk istirahat makan dan salat.

Baca Juga: Pasang Badan Buat Galih Ginanjar, Barbie Kumalasari Ungkap Dirinya Sudah Larang Rey Utami dan Pablo Benua Tayangkan Vlog Ikan Asin

"Pertama saya apresiasi penyidiknya baik sekali, memberikan saya kesempatan makan, kesempatan shalat dan membuat saya merasa sangat nyaman," ujar Galih saat ditemui di Dit Reskrimsud Polda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Jumat (5/7/2019).

Usai diperiksa selama 13 jam membuat Galih keluar kantor polisi dengan wajah lesu.

Tak hanya itu, suami Barbie Kumalasari ini juga mengaku tak enak badan.

"Kalau saya akan mengikuti proses yang berlangsung. Dan saya akan serahkan ke pengacara. Saya sudah capek, saya kurang sehat," kata Galih setelah menjalani pemeriksaan.

(*)