Find Us On Social Media :

Sering Dicemooh Orang, Anak Wakil Wali Kota Tidore Tak Numpang Tenar Jabatan sang Ayah hingga Pilih Jadi Kuli Bangunan

By Veronica Sri Wahyu Wardiningsih, Kamis, 11 Juli 2019 | 07:45 WIB

Muhammad Rafdi yang menjadi kuli bangunan

Meskipun kisahnya begitu dielu-elukan, Rafdi mengaku banyak orang yang mencemoohnya.

Namun, anak Wakil Wali Kota Tidore Muhammad Senin itu tidak memedulikan cemoohan tersebut.

Baca Juga: Disunting Pengusaha Tajir, Ruang Tamu Hingga Dapur Dian Sastro Bikin Geleng-geleng Kepala

Melansir dari Kompas.com, Rafdi memegang prinsip tentang kerja keras yang diajarkan ayahnya untuk mencapai kehidupan yang lebih baik.

"Saya tidak ambil pusing karena sebe (ayah) selalu mengajarkan bahwa hidup itu keras. Kerja itu harus mulai dari bawah bukan dari atas ke bawah," kata Rafdi saat ditemui Kompas.com di lokasi kerjanya sebagai kuli bangunan di Kota Tidore Kepualauan, Maluku, Selasa (9/7/2019).

Rafdi adalah anak ketiga dari lima bersaudara dari pasangan Muhammad Senin dan Rahmawati Muhammad.

Baca Juga: Ketakutan Dikejar Leasing, Wanita Ini Buru-buru Parkirkan Mobilnya di Lahan Kosong yang Ternyata Lapak Warung Pecel Lele dan Jadi Viral

Selain Rafdi, anak-anak wali kota lain juga tidak memanfaatkan jabatan ayahnya untuk mendapatkan pekerjaan.

Misalnya, anak pertama Senin yang juga kakak Rafdi saat ini adalah pegawai honorer di rumah sakit di Tidore.

Lalu anak kedua Senin baru saja menyelesaikan kuliah S-1 dan berencana melanjutkan ke jenjang S-2.