Find Us On Social Media :

Kisah Haru Dua Wanita Asal Jawa Timur Jadi Jemaah Haji Tertua dan Termuda, Zikir 30 Ribu Sehari hingga Sempat Kecewa

By Veronica Sri Wahyu Wardiningsih, Senin, 15 Juli 2019 | 15:18 WIB

Para jemaah melakukan ibadah haji di Mekkah.

GridPop.ID - Rangkaian ibadah Haji 2019 ini rupanya banyak cerita-cerita unik untuk digali.

Latar belakang calon jemaah haji bisa berangkat ke Tanah Suci pun membawa rasa haru dan bangga.

Terlebih cerita dari dua wanita di Jawa Timur ini yang menjadi jemaah haji tertua dan termuda di Jawa Timur.

Baca Juga: Setia Dampingi Suami yang Sakit Gagal Ginjal, Seorang Istri di Jawa Barat Rela Tunda Berangkat Haji Tahun Ini

Melansir dari Tribunnews.com, jemaah haji tertua di Jawa Timur, asal Magetan, Sukinah tiba bersama kloter 1 Surabaya di Mekkah, Senin (15/7/2019) malam.

Dibantu petugas dengan menaiki kursi roda, nenek berusia 93 tahun ini turun dari bus memasuki pelataran Hotel Al Okhs disambut shawalat Nabi dan taburan bunga.

Sukinah nampak semringah dan dalam kondisi segar bugar meski telah menempuh perjalanan dengan bus dari Madinah selama sekitar 4 jam.

Baca Juga: Sempat Difitnah Karena Jualannya Laris, Penjual Rujak Nabung Rp 5 Ribu Setiap Hari Akhirnya Naik Haji: Ini Seperti Mimpi

Sukinah mengaku sehat meski harus duduk di kursi roda agar fisiknya tetap prima.