GridPop.ID - Awal Juni 2019 lalu, Agung Hercules yang sekian lama tak terlihat kemudian datang membawa kabar mengejutkan.
Gesturnya yang dikenal kekar dan gondrong berubah drastis karena mengidap penyakit tumor otak atau disebut glioblastoma.
Meski beberapa waktu lalu dikabarkan membaik, namun belakangan tumor kembali menyerang fisik Agung Hercules.
Melansir dari Nakita.ID, (3/7), mendadak Agung Hercules harus kembali mendapatkan perawatan lantaran tumor kembali tumbuh di otak bagian depan.
Menurut kerabatnya, Ferdians Setiadi, tumor Agung Hercules berpindah-pindah.
"Memang (tumor) di otak semuanya dari yang pertama di kepala semuanya. Yang keempat ini di otak bagian depan. Kemarin kan di kiri, cuma pindah-pindah. Sekarang di depan," kata Ferdians Setiadi.
Melansir dari Tribun Bogor, setelah pada awal Juni 2019 datang membawa kabar mengejutkan, kini Agung Hercules tampil berasma istrinya, Mira Rahayu.
Keduanya menjelaskan kondisi dan penyakit yang menyerang Agung Hercules melalui kanal Youtube Agung Hercules TV.
Mengenakan sebuah topi, Agung Hercules mengungkapkan kondisi kesehatannya usai operasi tersebut.
"Alhamdulilah, hari ini, mudah-mudahan sebaik mania," ujar Agung Hercules terbata-bata pada video yang diunggah 15 Juli 2019.
"Sebaik-baiknya, makin baik," sambung Mira Rahayu.
"Iya, makin baik," jawab Agung Hercules mengikuti perkataan istrinya.
Lebih lanjut, kemudian Mira Rahayu menjelaskan bahwa Agung Hercules telah menderita penyakit tumor otak.
Penyakit tumor otak yang menyerang Agung Hercules ini rupanya sudah terjadi selama berbulan-bulan.
Hingga kemudian, ternyata tumor otak tersebut sudah mencapai stadium 4.
"Sudah berbulan-bulan mungkin keterangan ini banyak yang nanya penasaran. Kalau istilahnya kedokterannya sih Glioblastoma," ujar Mira Rahayu.
Kendati demikian, Mira Rahayu mengungkapkan bahwa penyakit tumor otak yang menyerang sang suami ini adalah sebagai tanda sayang Allah.
"Alhamdulillah Mas Agung itu sedang disayang sama Allah, dititipi, ada tumor di otak sebelah kirinya, itu yang sedang berusaha diikhtiarkan," beber Mira Rahayu.
Akibat penyakit ini, Agung Hercules praktis mundur dari dunia hiburan.
Agung Hercules lebih banyak beristirahat dan menjalani berbagai perawatan intensif.
"Praktis setiap hari menjalani pengobatan, karena membutuhkan program cukup panjang," ucap Mira Rahayu.
Baca Juga: Agung Hercules Idap Kanker Otak, Ini 7 Mitos Kanker yang Sering Menyesatkan dan Salah Kaprah
Beberapa perawatan yang dijalani Agung Hercules ini diantaranya operasi pengangkatan tumor otak, radiasi hingga kemoterapi.
Sang istri pun berdoa semoga ikhtiar yang dilakukan Agung Hercules ini mendapatkan hasil terbaik.
"Selain di awal ada operasi sampai 3 kali pengangkatan. Dilanjutkan dengan terapi kemo dengan radiasi tahap pertama. Terus lanjut lagi sekarang kemo selama 6 bulan berturut-turut. Insya Allah ikhtiar mendapat hasil yang terbaik," ujar Mira Rahayu.
Pengobatan Agung Hercules tentu memakan biaya yang tidak sedikit.
Nmaun saat disinggung soal biaya pengobatan tumor otak suaminya, Mira Rahayu menghela napas berat dan menahan tangisnya.
"Solusinya gimana katanya?" ujar Mira Rahayu kepada suaminya yang masih terdiam.
"Yah, kita..." sambung Agung Hercules yang lalu terputus.
Mira Rahayu mengatakan bahwa untuk membongkar biaya pengobatan Agung Hercules ini adalah urusan pribadi.
"Hmmm... berat banget ya kita kalau ngomongin ini, soalnya agak-agak urusan dalam 'negeri'," ujar Mira Rahayu sambil tertawa kecil.
Kendati demikian, Mira Rahayu dan Agung Hercules sama-sama mengungkapkan syukur atas berkah yang diperoleh.
Baca Juga: Agung Hercules Tetap Kerja Meski Idap Kanker Otak Stadium 4, Begini Penampilannya
Menurutnya, ia dan Agung bisa bertahan berkat bantuan anak-anak, keluarga, dan sahabat mereka.
"Tidak terlepas dari keluarga yang pasti, anak-anak, sahabat-sahabat teman-teman yang dari awal banyak membantu, banyak mensupport," ucap Mira Rahayu.
Selain itu, Mira Rahayu dan Agung Hercules mengaku masih memiliki beberapa bisnis yang bisa dipakai untuk menutup biaya pengobatan.
Baca Juga: Agung Hercules Terserang Kanker Otak, Ini Deretan Selebriti yang Berjuang Melawan Kanker Otak
Hasil yang diperoleh Agung Hercules di dunia hiburan serta pemberian dari sahabat dipakai untuk biaya pengobatan.
"Untuk kecilnya, kita masih memiliki usaha di Bandung. Bismillah masih diberi berkah sama Allah. Ditambah dengan hasil selama ini mau gak mau kita pakai sedikit-sedikit," ujar Mira Rahayu.
Mira Rahayu kemudian mengungkapkan kalau program BPJS pemerintah juga banyak membantu meringankan biaya pengobatan sang suami.
"Berkahnya kepakai banget ya sama kita, bersyukur banget ada BPJS itu, bantuan pemerintah yang berbentuk BPJS itu," tandasnya.
(*)