"Dia tuh kalo main sama sepupunya. Karena sepupunya sering main sama ayahnya, trus Rafathar tuh kadang-kadang suka nanyain papanya," ungkap Lala sambil menangis.
Tak pada sepupunya, Rafathar juga kerap iri dengan teman-temannya di sekolah.
"Kadang-kadang tuh kalo liat temen-temennya di sekolah kan dianterin papanya. Dia terus tanya, 'Mbak Lala, kok papa nggak ikut sih?'," terangnya lagi sambil masih menangis.
Lala mengatakan bahwa dirinya menceritakan hal ini hanya kepada Gigi.
Menurutnya, biar Gigi saja yang nanti akan menceritakannya pada Raffi.
"Trus kira-kira Raffinya tahu nggak sih kalo Rafathar itu sering nanyain dia gitu?" tanya Ferdian.
"Nggak tahu kang. Tapi Lala sering ceritain ke Bu Gigi. Sering banget," ujar Lala.
(*)