GridPop.id - Pebulutangkis Taufik Hidayat baru-baru ini menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Kabar ini justru membuat publik kembali teringat akan kisah percintaan Taufik Hidayat dengan mantan kekasihnya, aktris Deswita Maharani.
Taufik diketahui sempat bertunangan dengan Deswita Maharani.
Sayangnya, hubungan ini terpaksa kandas karena Taufik memilih untuk mempersunting anak menteri, yakni Ami Gumelar.
Sepeninggal sang mantan, jalan Deswita Maharani untuk menemukan pendamping hidup rupanya tak mulus.
Percintaannya dengan pesinetron Ferry Maryadi yang menjadi suaminya sekarang sempat diterpa isu perselingkuhan.
Pasalnya, sebelum menikah dengan Deswita, Ferry sudah memiliki seorang istri bernama Risma Nilawati.