Beberapa jam kemudian, Goo Hye Sun rupanya membagikan isi percakapannya dengan Ahn Jae Hyun yang membahas masalah perceraian tersebut.
Aktris berusia 34 tahun itu meminta pertanggung jawaban Ahn Jae Hyun supaya lebih gantle untuk bertemu dan berbicara langsung kepada Ibunya perihal masalah perceraian tersebut.
Namun dalam chat yang dibagikannya itu, Ahn Jae Hyun terlihat menggampangkan dan lebih memilih pekerjaannya dibanding menemui sang mertua.
Goo Hye Pun sepertinya kesal, ia tetap mendesak Ahn Jae Hyun untuk bertemu langsung dengan sang Ibu membicarakan perceraian tersebut.