GridPop.ID - Empat tahun bercerai, rupanya Nikita Mirzani masih menyimpan amarah pada mantan suaminya, Sajad Ukra.
Terlebih lagi sampai kini Nikita Mirzani merasa diganggu karena mantan suaminya yang memperebutkan hak asuh.
Bahkan saking emosinya, Nikita Mirzani menumpahkan emosinya kepada pengacara wanita bernama Elza Syarief.
Dikutip via Tribun Bogor, Rabu (28/8/2019), dalam kasus Nikita Mirzani, Elza Syarief merupakan pengacara dari Sajad Ukra.
Sebelum bertemu dalam acara Hotman Paris Show, Nikita Mirzani memang sempat marah pada Elza Syarief melalui Insta Storynya.
Nikita Mirzani teramat murka terhadap Elza Syarief terkait perebutan hak asuh anaknya, Azka Raqila Ukra.
"Lu pikir gua narkoba, lu pikir gua maling? Gue tersangka juga jadi ibu yang urusin anaknya sendiri. Siapa yang ganggu? Otak lu sakit ga? Tiga tahun nggak ganggu gua nggak bisa ya?" kata Nikita Mirzani di acara Hotman Paris.