GridPop.ID - Penyanyi jebolan Indonesian Idol 2006, Ihsan Torore, baru saja mengalami kejadian tak mengenakan.
Mobil yang dikendarainya menabrak kontainer di tol Tanjung Priok Jakarta Utara, pada Kamis (29/8/2019).
Setelah kecelakaan tersebut, bagiamana kondisi Ihsan Tarore saat ini?
Dikutip dari Kompas.com, Minggu (1/9/2019), Ihsan pun menceritakan kronologi peristiwa itu saat dihubungi wartawan melalui sambungan telepon, Minggu (1/9/2019).
"Yang pasti kemarin kejadian tanggal 29 Agustus 2019 jam 21.00 malam. Itu aku lagi di daerah Tanjung Priok yang benar-benar aku baru masuk tol, dari situ aku juga baru banget isi kartu e-toll. Aku lagi ngatur itu," tutur Ihsan.
"Aku abis selesai meeting di Tanjung Priok. Lelah dan ngantuk enggak, memang sudah naas aja," sambungnya.
Kemudian tiba-tiba mobil yang berada di depan Ihsan tiba-tiba mendadak berhenti hingga terjadi benturan hebat.
"Setelah itu, namanya berkendara sudah prediksi jarak jauh sama mobil depannya, ternyata ada mobil (truk) kontainer yang rem mendadak yang kemudian terjadilah hal itu (kecelakaan)," ucapnya.
Ihsan mengaku tak mengalami luka parah dari peristiwa itu.
"Alhamdulillah enggak ada luka dan cidera. Cuma dada nyesek karena benturan (ke stir) sendiri. Terus ada memar doang di tangan, kaki, sama di perut karena tahanan seat belt," lanjut Ihsan.
Pria asal Medan itu juga mengunggah foto yang memperlihatkan kondisi mobilnya rusak parah setelah kejadian itu.
Dikutip dari Tribun Seleb, (2/9), Ihsan memilih jalan damai untuk menyelesaikan masalah tersebut.
"Ada orang jasa marga yang nemuin saya dan bertanya, 'Ini gimana? Mau minta pertanggung jawaban gak ke supir kontainernya?'" jelas Ihsan saat dihubungi, Minggu (1/9/2019).
"Karena kebetulan ada supir kontainernya yang nungguin 'kan," kata Ihsan Tarore.
"Dia katanya mau bertanggung jawab. Cuma saya bilang, 'Enggak usah biarin aja. Dia hanya sebagai driver mau ganti gimana? Kasihan keluarganya' gitu sih," lanjut dia.
Pasca-kecelakaan, Ihsan Tarore membawa mobil miliknya ke bengkel untuk langsung dijual.
Ihsan mengatakan kondisi mobilnya sudah tidak memungkinkan untuk diperbaiki.
"Iya (dijual). Enggak mungkin dibenerin soalnya," ujarnya. (*)