GridPop.id - Ashraf Sinclair menuturkan pengalaman pahit saat dirinya masih susah.
Meski sempat merasakan hidup susah, menurutnya pengalaman tersebut menjadi pelajaran hidup paling berarti.
Masa lalu Ashraf ini diceritakan saat acara 'Merry Riana InspiraFest' di kawasan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Sabtu (10/8/2019).
"Pengalaman yang paling seru dalam hidup perasaan gak punya duit," ujar Ashraf Sinclair saat acara itu.
"Kita nonton dari awal sampai terakhir tidak berurutan, kita bikin cerita sendiri haha," pungkas Ashraf seraya tertawa.
Ashraf mencapai titik kesuksesan ketika Ia meniti karir sebagai aktor bersama dengan istrinya.
Bersama BCL, Ashraf juga membangun kerajaan bisnisnya yang kebanyakan berjenis usaha kuliner.
Saat ini, keluarga serba bisa ini membuka 3 restoran di Indonesia: Bulgogi Brothers, T.G.I.Friday's, dan Pondok Sunda.
Uniknya, ketika masih tinggal di Malaysia, Ashraf pernah bekerja sebagai waitress di cabang T.G.I.Friday's di Malaysia, lo.
"Saya baca buku bisnis, ikut guru-guru bisnis untuk pelajari bisnis. Saat saya kerja di T.G.I Friday's, saya di training bagaimana proses awal membuat makanan sampai disajikan ke meja tamu," kata Ashraf.
Bersama Noah, buah hati tercinta BCL dan Ashraf telah menghuni sebuah rumah mewah di bilangan Pejaten Barat.
Melansir dari Idea.grid.id, rumah aktor blasteran Inggris ini berada dalam cluster eksklusif yang menjadi favorit di daerah Kemang.
Keluarga kecil ini menghuni rumah dengan luas bangunan sekitar 400 meter persegi dengan private pool di dalamnya.
Bagian fasadnya begitu terasa kental gaya modern minimalis yang elegan dengan sentuhan material marmer.
Tidak hanya itu, sentuhan tanaman hias membuat kesan kaku dari bangunan modern ini menjadi lebih segar.
Banyak bukaan lebar yang membuat sirkulasi udara dalam rumah terasanya nyaman.
Material kaca mendominasi setiap ruangan untuk menciptakan kesan lega dan transparan.