Find Us On Social Media :

Kini Terpaksa Hidup Mandiri Lantaran Faisal Harris Direbut Pelakor, Sarita Abdul Mukti Blak-blakkan Ungkap Cari Suami Baru, Ini Kriterianya!

By Bunga Mardiriana, Selasa, 3 September 2019 | 14:25 WIB

Sarita Abdul Mukti

GridPop.ID - Kandasnya rumah tangga Faisal Harris dan Sarita Abdul Mukti sempat ramai diperbincangkan publik.

Pasalnya, Faisal Harris diketahui berselingkuh dengan Jennifer Dunn tanpa sepengetahuan Sarita Abdul Mukti.

Mirisnya, perselingkuhan Faisal Harris dengan Jennifer Dunn itu diketahui oleh putrinya yang juga seorang aktris, Shafa Harris.

Baca Juga: Bikin Ussy Sulistiawaty Kehabisan Kata-kata, Sarita Abdul Mukti Bongkar Kondisi Saat Ini hingga Sebut Panggilan Khususnya dari Faisal Harris Usai Bercerai

Seperti yang diberitakan sebelumnya, video Shafa yang melabrak Jennifer di sebuah mal sempat viral di media sosial.

Keduanya bahkan sempat bertikai di tengah keramaian pengunjung mal.

Jennifer kemudian mengalah dan memutuskan untuk menghubungi Faisal.

Baca Juga: Tanggapi Kabar Sang Suami yang Akan Segera Tinggal dengan Jennifer Dunn, Sarita Abdul Mukti: Alhamdulillah Saya Bisa Cari yang Baru!

Pada akhirnya Sarita dan Faisal resmi bercerai pada 15 November 2018 lalu.

Kini 9 bulan sudah Sarita hidup tanpa mantan suami.

Hal itu tak lantas membuat gaya hidupnya yang glamor turut berubah.

Baca Juga: Tak Peduli Jennifer Dunn Pamer Rumah Baru hingga Dicibir Pelakor Tersukses, Sarita Abdul Mukti Berikan Tanggapan Menohok!

Buktinya, dirinya bisa membuktikan bisa hidup mandiri dengan keempat orang putrinya.

Hal itu diungkap oleh Sarita ketika menjadi bintang tamu di acara Rumpi Trans TV pada Senin (2/9/2019).

"Ya aku harus jadi wanita mandiri. Aku harus jadi wanita kuat. Karena dulunya kan selama 19 tahun bersama beliau harmonis kan aku bener-bener ibu rumah tangga yang di rumah hanya ngurus anak dan suami," terang Sarita.

Baca Juga: Suaminya Nikahi Jennifer Dunn dan Tak Dapat Harta Gono-gini Usai Cerai, Begini Kabar Sarita Abdul Mukti yang Hidup Sendiri Hingga Harus Jual Rumah

Meski begitu, Sarita mengaku dirinya masih membuka hati untuk mencari tambatan hati yang baru.

Pasalnya, beberapa waktu yang lalu Sarita pernah mengunggah foto di laman Instagram pribadinya saat mengenakan kaos dengan tulisan yang cukup menghebohkan.

"Ini ada Instagram waktu itu bajunya tulisannya 'Otw cari suami yang baik dan tajir'. Aku seneng nih kata-kata suami yang 'tajir'. Harus tajir ya Bun?" tanya Feni Rose.

Baca Juga: Mantan Suami Pamer Kemesraan Bareng Jennifer Dunn, Sarita Abdul Mukti Justru Asyik Liburan di Bali hingga Sewa Villa Sederhana

"Nggak sih itu cuma lucu-lucuan aja," ujar Sarita.

"Eh harus dong Bun!" sergah Feni.

"Oh harus ya? Oke harus deh," ujar Sarita kemudian.

Ternyata kaos tersebut adalah usaha milik teman Sarita dan ia ditawari untuk membuat kaos dengan tulisan yang bisa di-request sesuai dengan keinginan sendiri.

"Itu temenku yang punya. Terus, 'Bun aku kasih kaos mau tulisan apa?'. Aku reflek, 'Suami baik dan tajir'," pungkas Sarita.

(*)