Find Us On Social Media :

Dulu Cerai Dari Ray Sahetapy, Begini Potret Mesra Dewi Yull Bersama Suami Barunya yang Jarang Terekspos

By Popi, Sabtu, 21 September 2019 | 12:30 WIB

Dewi Yull bersama suami barunya, Srikaton.

GridPop.ID - Penggemar sinetron pasti ingat dengan Dewi Yull.

Perceraian Dewi Yull dan Ray Sahetapy beberapa waktu lalu memang sempat ramai diperbincangkan dan diberitakan di mana-mana.

Kisah masa lalu ini pula sepertinya yang membuat Dewi Yull merasa trauma, bahkan ia sempat merahasiakan identitas suami barunya tersebut.

Setelah dikabarkan menikah kembali pada tahun 2008, Dewi Yull enggan mempublikasikan suaminya kehadapan publik.

Baca Juga: Rumah Reyotnya Diapit Apartemen Mewah, Lies Ngotot Tak Mau Pindah hingga Tolak Mentah-mentah Tawaran Properti dan Uang 3 Miliar, Alasannya Bikin Melongo!

Bahkan biduan lawas pop era 1990-an pada tahun 2012 menyebut dirinya sudah tak menjanda alias menikah lagi sejak empat tahun lalu.

Pengakuannya ini tentu saja benar-benar mengejutkan banyak orang.

Apalagi kala itu ia masih belum mau menyebut jati diri sang suami.

Yang membuat wanita kelahiran Cirebon, 10 Mei 1961 itu enggan membeberkannya, karena suaminya bekerja di media.

Makanya, ia menolak ketika wartawan menanyakan sosok dan latar belakang suaminya tersebut.

Baca Juga: Tak Kalah Cantik dengan Anna Maria, Begini Sosok Ibu Kandung Gading Marten yang Jarang Terekspos, Modis dan Kekinian

"Itu yang tidak. Dia orang media juga. Jadi, sesama orang media dilarang mendahulukan," ucapnya terkekeh seperti yang dikutip dari Tribunnews di Studio Indosiar, Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat.

Pernikahan itu memang sengaja tidak dipublikasi karena permintaan yang disampaikan oleh anak-anaknya.

Ia juga ingin rumahtangga barunya itu hidup dalam ketenangan.

Namun, ia menolak jika ada yang mengatakan pernikahannya ditutupi.

"Tidak untuk di sembunyikan, tapi juga bukan untuk dipamerkan karena permintaan anak-anak. Yang penting, bahwa yang kita cari adalah ibadah dan bekerja. Ketenangan itu yang dicari," tandasnya.

Baca Juga: Wow! Tampan dan Punya Koleksi Barang Mewah, Inilah Dua Lelaki yang Pernah Mengisi Hati Sahila Hisyam Sebelum Dilamar Vicky Prasetyo

Namun, setelah Gridpop.id telisik lebih dalam ke laman Instagram Dewi Yull, rupanya sejak tahun 2016, Dewi sudah berani mempublikasikan hubungannya itu bersama suami.

Dewi mengunggah fotonya bersama sang suami yang bernama Srikaton melalui akun instagram miliknya @dewiyullofficial.

Baca Juga : Agar Bentuk Payudara Tetap Indah dan Seksi, Begini Cara Memakai Bra yang Benar

Ia mengunggah sebuah foto bersama dengan sang suami saata berada di Iraq.

Keduanya terlihat begitu menikmati pemandangan dari tepi sungai Baghdad, Iraq.

Berikutnya pada 6 June 2016, Dewi Yull mengunggah foto keluarganya itu lengkap dengan ketiga anaknya dan suami barunya.

Dewi mengatakan jika suami barunya itu senantiasa mendukungnya.

 

Baca Juga : Prediksi Hubungan Ariel Noah dan Artis Inisial P, Mbak You: Bisa ke Jenjang Lebih Serius

Tak hanya berdua, Dewi juga menghabiskan waktu luang dengan Srikaton dan anak-anaknya untuk menonton bioskop.

Rupanya Srikaton merupakan suami yang jenaka dan selalu bisa membuat Dewi tertawa.

Dewi dan Srikaton juga sering traveling.

Seperti yang terlihat, mereka pergi ke Raja Ampat, Papua.

(*)