Find Us On Social Media :

Kisah Nenek Sebatang Kara Asal Magetan yang Hidup di Bawah Garis Kemiskinan, Tak Punya Uang dan Jual Sendok Miliknya Demi Sesuap Nasi

By Bunga Mardiriana, Minggu, 29 September 2019 | 18:30 WIB

Ilustrasi Nasi

GridPop.ID - Semua orang di muka bumi ini belum tentu mengalami nasib yang beruntung.

Bahkan, kemiskinan membuat mereka kesusahan untuk makan.

Seperti yang dialami oleh seorang nenek sebatang kara asal Magetan berikut ini.

Baca Juga: Curiga Sang Nenek Diperlakukan Semena-mena di Panti Jompo, Keluarga Geram Hingga Pasang Kamera Pengintai, Temuannya Sangat Mengejutkan

Hidup miskin membuat seseorang bisa berbuat apa saja agar bisa makan.

Mbah Sadinah (75), warga Desa Kleco, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, terpaksa menjual 3 buah sendok yang dimilikinya untuk membeli beras.

“Kejadiannya kemarin, Mbah Sadinah ini ke rumah meminta sendoknya dibeli untuk membeli beras,” ujar Harmoko, warga yang dimintai tolong Mbah Sadinah, Minggu (29/9/2019).

Baca Juga: Orangtuanya Terlibat Kasus, Begini Kisah Hidup Betrand Peto Anak Ruben Onsu Usai Diasuh Neneknya Sejak Kecil, Ternyata Suka Lakukan Hal Ini