Menara Saidah bergaya Romawi ini nampak gagah dan megah karena pilar-pilar besar dan hiasan patung di depannya.
Selain itu, nuansa Romawi semakin kental karena gedung ini mengenakan keramik mozaik.
Sayangnya, sejak 2009 silam Menara Saidah ini sudah dikosongkan karena pondasi gedung sudah tidak tegak dan miring.
Mulai tahun 2012, gedung tinggi tersebut sudah mulai tidak terawat karena akses masuk dan keluarnya yang rusak dan kondisi dalam gedung gelap.
Terlalu lama kosong, kondisi Menara Saidah pun membuat masyarakat sekitarnya khawatir jika terjadi sesuatu.
Kekosongan gedung ini juga sempat menjadi perdebatan karena diduga ada kegagalan bangunan hingga membuat gedung itu miring.
Gedung tua yang kosong selama 9 tahun itu juga pernah menjadi tempat acara buka bersama Inneke Koesherawati.
Rupanya Menara Saidah bergaya Romawi milik salah satu keluarga suami Inneke Koeherawati, Fahmi Darmawansyah.
Meski sudah tak difungsikan, pemilik Menara Saidah tetap menempatkan pegawai untuk menjaga gedung tersebut.
"Ada terus (yang jaga), enggak pernah sepi," kata salah satu penjaga gedung, Surahman seperti dilansir dari Kompas.com.