"Penjelasan 8 jam. Ini gue dari Jakarta 16 Desember ke Tokyo, berangkat jam 06.20 pagi. Nyampenya di hari yang sama di LA jam 09.45," ungkap Barbie.
"Berarti kan cuma berapa? Dari 6 ke 9, 3 jam 25 menit," tambah Barbie.
"8 jamnya dari mana?" tanya Uya lagi.
Barbie lalu menunjukkan bahwa perjalanan itu belum ditotal dengan perjalanan darat dari bandara ke Las Vegas.
"Dari International Airport LAX, ke Las Vegas. Perjalanan cukup naik bus aja, perjalanan 4 jam 15 menit di hari yang sama. Berarti 7 jam 30 menit,"
"Jadi menurut lo pengertian dari Jakarta ke Las Vegas 8 jam itu karena nyampenya di hari yang sama. Maksudnya gimana sih?" tanya Uya masih bingung.
"Orang-orang tuh nggak ada yang ngerti kalo dari Jakarta ke Las Vegas itu 8 jam," ngotot Barbie.
"Waktu Jakarta sama Las Vegas bedanya 13 jam," sambungnya.
Seolah tak ingin terus berdebat dengan Barbie, Uya akhirnya mengalah.
"Oke masuk akal sih," jawab Uya.
(*)