GridPop.ID - Keretakan rumah tangga Basuki Tjahaja Purnama dan Veronica Tan masih menyimpan rasa penasaran publik.
Setahun lebih berlalu, kini pria yang biasa disapa Ahok tersebut tengah menantikan putra pertamanya dari pernikahnnya dengan Puput Nastiti Devi.
Di tengah penantian ini, terungkap firasat Basuki Tjahaja Purnama alias BTP itu sebelum menceraikan Veronica Tan.
Firasat tersebut sempat diungkapkan kepada kuasa hukum yang memproses perceraiannya dengan Veronica Tan.
Dikutip dari Surya Malang, Josefina Agatha Syukur, kuasa hukum Ahok yang mewakili Ahok menceritakan bagaimana awal mula permintaan cerai tersebut disampaikan.
"Pak Ahok sehat, semangat sekali memang, kan. Dia tegar menghadapi semuanya," ujar Josefina ditemui di kantornya di Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, pada Januari 2018.
Josefina dipanggil ke Mako Brimob pada 4 Januari 2018 bersama adik Ahok, Fifi Lety Indra.
Saat itu, Ahok menyerahkan surat kuasa agar Josefina dan Fifi mengurus perceraiannya.
Sebelum menerima surat kuasa, Josefina dan Fifi membujuk Ahok agar mengurungkan niatnya. Namun, Ahok tetap meminta cerai dan berpasrah diri.
Baca Juga: Dagangan Laku Keras, Beginilah Senyuman Veronica Tan saat Layani Pelanggan di Lapak Dagingnya
"Ya kalau pun stres, mau ngapain, dia di Mako," ujar Josefina.
Josefina bercerita, justru ia yang diingatkan Ahok agar kuat mengurus perceraian ini.
Sebab, Ahok menduga bahwa perceraiannya akan menghebohkan publik.
"Pak Ahok malah bilang, 'Ini pasti heboh nanti Fin, kamu siap-siap saja.' Makanya pusing juga ini semua orang menghubungi saya enggak sempat saya lihat," ujarnya.
Selain menggugat cerai, kata Josefina, Ahok juga meminta hak asuh penuh atas ketiga anak mereka.
"(Hak asuh) itu kan permintaan wajar semua orang, ya," kata Josefina.
Sementara itu, mengutip dari Tribunnews.com, Josefina mengaku masih belum tahu apakah kliennya akan hadir atau tidak, tatkala mediasi digelar.
Baca Juga: Ungkit Masa Lalu Pernikahannya dengan Veronica Tan, BTP Kesal Dapat Julukan Ini oleh Mantan Istri
Josefina menilai hadir atau tidaknya Ahok semua tergantung dari keputusan pihak pengadilan.
Jika memang harus hadir, ia mengaku akan memikirkan cara agar Ahok bisa hadir.
"Tergantung dari pihak pengadilan, kalau mengharuskan harus datang, ya kita mesti pikirkan lagi bagaimana untuk mekanisme kehadirannya," ujar Josefina, saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Jl Gadjah Mada No 17, Jakarta Utara.
Josefina mengatakan bahwa dari pihaknya sebenarnya berharap bahwa Ahok tak perlu hadir ke Pengadilan Negeri Jakarta Utara.
Pihaknya menginginkan jika mediasi bisa dilakukan di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, akan lebih baik.
"Kalau dari pihak kami sih berharap kalau ada mediasi, kalau bisa, diselesaikan di Mako (Brimob) saja, tanpa bapak (Ahok) harus datang ke sini," katanya.
Diketahui, Veronica Tan digugat cerai oleh Ahok karena isu perselingkuhan dengan pria lain.
Lebih mencengangkan lagi, Ahok menceraikan Veronica Tan saat masih dalam penjara dan langsung menikahi Puput Nastiti Devi saat keluar.
Puput Nastiti Devi diketahui sebagai sosok mantan ajudan Veronica Tan ketika ia masih mendampingi Ahok ketika menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Kini Ahok dan Puput sedang menunggu masa-masa membahagiakan kelahiran anak pertama mereka.
Sementara itu, Veronica Tan sampai saat ini masih betah dengan statusnya sekarang.
Ia kini menyibukan diri dengan bisnis dan kegiatan sosialnya.
Diberitakan GridPop.ID sebelumnya, Veronica Tan sendiri membuka usaha penyediaan daging impor spesial dan terbaik bernama Alphaagro Indonesia.
Selain itu, anak sulung Veronica Tan, Nicholas Sean, rupanya juga membuka usaha berupa kafe.
Bernama Bearhounds Airsoft & Cafe, yang merupakan lokasi bermain Airsoft Gun yang dilengkapi tempat nongkrong dan kuliner.
Bearhounds Airsoft & Cafe berlokasi di Mal Pluit Village, Jakarta Utara.
Baca Juga: Hanya Ada Saudara Kandung dan Veronica Tan di Wisuda SMA Putri Ahok, Dimanakah Sosok BTP Sekarang?
Selain itu, Veronica Tan juga disibukkan dengan kegiatan sosial sebagai mentor dan pendamping 'Ibu Rusun' atau sebutan untuk wanita yang tinggal di rumah susun.
Veronica menjadi mentor bertugas memberikan perhatian membatik kepada warga rusun di sekitar DKI Jakarta agar memiliki skil untuk mendapatkan kehidupan lebih baik.
Rupanya Veronica Tan bisa terhubung dengan ibu-ibu rusun berawal dari kunjungannya sebagai istri Gubernur DKI saat mendampingi mantan suami kala itu.
Baca Juga: Dicerai dan Ditinggal Nikah, Kondisi Batin Veronica Tan Diungkap Dahlan Iskan hingga Denny Darko
Veronica Tan kini pun sering membagikan kegiatan-kegiatannya tersebut di media sosial Instagramnya. (*)