Find Us On Social Media :

Chrisye Meninggal karena Kanker Paru-paru, Makanan yang Dianggap Bergizi Ini Ternyata Bisa Jadi Pemicunya

By None, Jumat, 11 Oktober 2019 | 06:31 WIB

Chrisye

Dari situ pula, Yanti akhirnya banyak tahu bahwa Chrisye semasa hidupnya sempat berseteru dengan sahabatnya sendiri, musisi Jockie Suryoprayogo dan Eros Djarot, dalam hal bermusik. 

Sejak divonis kanker paru-paru, kondisi dari pria yang memiliki nama lengkap Chrismansyah Rahadi itu semakin menurun. 

Ia bahkan sempat dirawat di rumah sakit, namun akhirnya kembali dirawat di rumah. 

Manajernya pada saat itu, Emil, mengatakan kalau Chrisye sempat melewati hari-harinya hanya terbaring di atas tempat tidur. 

Keadaan itu semakin diperparah dengan penurunan kemampuan dalam berkomunikasi dan ingatan. 

Saat itu, Chrisye sudah tidak bisa lagi mengingat sebuah peristiwa. 

Tapi Emil sempat bersyukur karena Chrisye mau makan. 

Makanan yang diberikan pun terbatas seperti sayuran dan buah-buahan. 

Makanan Pemicu Kanker Paru-paru

Banyak yang menilai kalau penyebab timbulnya kanker paru-paru dikarenakan gaya hidup merokok yang terus dilakukan. 

Namun, siapa sangka, justru dari makanan sehari-hari yang dikonsumsi juga bisa memicu penyakit kanker paru-paru ini hadir. 

Berikut beberapa makanan yang perlu dihindari agar tidak terkena kanker paru-paru. 

1. Makanan Mengandung Lemak Jenuh

Dilansir dari Health.com, pada Journal of Clinical Oncology menemukan hubungan antara asupan lemak jenuh dengan peningkatan risiko kanker paru-paru. 

Bahkan, beberapa mereka yang mengkonsumsi makanan lemak jenuh ini memiliki risiko mengidap kanker paru-paru daripada mereka yang tidak. 

Penelitian ini sendiri semakin diperkuat karena sudah dilakukan lebih dari 10 kali dengan subjek penelitian mencapai 1,4 juta orang dengan jumlah pasien kanker paru mencapai 18.000 jiwa.