Find Us On Social Media :

Geger Petinggi TNI Dicopot Karena Ulah Istri, Bella Saphira Tulis Pesan Menohok Soal Tata Krama: Kebenaran adalah Mutlak Milik Tuhan

By Veronica Sri Wahyu Wardiningsih, Minggu, 13 Oktober 2019 | 14:15 WIB

Bella Saphira tampil anggun saat rapat bersama ibu negara

GridPop.ID - Enam tahun sudah artis lawas Bella Saphira menjadi seorang istri dari pejabat TNI.

Meski jarang terlihat lagi di layar kaca, Bella Saphira masih sering membagikan aktivitasnya di media sosial Instagram.

Seperti baru-baru ini, istri Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Agus Surya Bakti itu membagikan potretnya sekaligus caption yang menohok.

Baca Juga: Demi Nikahi Bella Saphira, Pejabat TNI Ini Ingkari Janji Setelah Istri Pertama Tiada hingga Terkecoh saat Berpakaian Preman: Saya Lupa Kalau Pernah Janji

Sebelumnya, kasus penusukan Wiranto pada Kamis (10/10/2019) yang begitu menyita perhatian publik ternyata menyisakan sejumlah kisah.

Salah satunya adalah pencopotan Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 1417 Kendari yang harus kehilangan jabatannya pasca sang Istri nyinyiri aksi penusukan Wiranto.

Status istri Dandim Kendari yang diunggah di Facebook tersebut pun berujung pada pencopotan Kolonel Kav Hendi Suhendi yang dilaksanakan pada Sabtu (12/10/2019) kemarin.

Baca Juga: Pilih Mualaf dan Jadi Istri Pejabat Tinggi TNI, Intip Kediaman Bella Saphira yang Super Mewah hingga Miliki 3 Ruang Makan!

Peristiwa pencopotan Dandim Kendari ini pun tak pelak menghebohkan publik.

Bak nila setitik rusak susu sebelanga, satu kesalahan yang dilakukan sang istri berujung pada tamatnya karier suami.

Diberitakan Kompas.com, pencopotan Dandim Kendari ini sudah berdasarkan aturan yang dimuat di Undang-undang dan Sapta Marga TNI.

Baca Juga: Bella Saphira Mualaf dan Nikahi Pejabat TNI, Perlakuan Ibundanya di Bulan Ramadhan Ini Jadi Sorotan

Prinsip ke-5 dalam Sapta Marga TNI memang berbunyi:

"Kami Prajurit Tentara Nasional Indonesia, memegang teguh disiplin, patuh dan taat kepada pimpinan serta menjunjung tinggi sikap dan kehormatan Prajurit"

Bukan hanya menarik perhatian masyatakat luas dari golongan non-TNI, nampaknya peristiwa tersebut juga mengusih Bella Saphira.

Diberitakan GridPop.ID sebelumnya, Bella Saphira sempat membuat geger publik karena memutuskan untuk menjadi mualaf.

Baca Juga: Pilih Mualaf hingga Ditentang Keluarga, Kini Tubuh Bella Saphira Jadi Sorotan, sang Aktris Justru Jawab dengan Santai

Pada 26 Juli 2013, Bella Saphira mengucapkan dua kalimat syahadat di Masjid Istiqal, Jakarta.

Pemilik nama lengkap Bella Saphira Veronica Simanjuntak itu membuat sebuah keputusan sesuai keinginan hatinya sendiri.

Perpindahan keyakinan Bella diduga ditentang keras oleh keluarga besar. Ayahnya adalah seorang Ketua Majelis di gereja HKBP saat itu.

Di tahun yang sama, Bella Saphira menikah dengan seorang pejabat TNI, Mayor Jenderal TNI Agus Surya Bakti pada 2013 silam.

Baca Juga: Sama-sama Jadi Istri Pria Tajir, Lihat Perbedaan Gaya Bella Saphira dan Mayangsari Saat Datang ke TPS!

Diberitakan Tribun Seleb, belum lama ini Bella Saphiran membagikan sederet foto yang menunjukkan kebersamaannya dengan ibu-ibu Pengurus Darma Wanita Persatuan Polhukam dan IKKT Polhukam.

Selain membagikan potretnya bersama istri-istri pejabat, Bella juga menyertakan caption foto yang menarik perhatian.

Seakan memberikan pesan yang menohok terhadap peristiwa yang baru-baru ini terjadi, Bella menuliskan caption yang pada intinya merujuk pada tata krama 'di mana bumi dipijak, di situ langit dijunjung'.

Baca Juga: Dulu Sering Cek-cok, Bella Saphira Bersama Anak Tiri Terlihat Dekat dan Kompak saat Datang ke TPS hingga Curi Perhatian!

"Di mana engkau ditempatkan, di situlah engkau temukan keluargamu," tulis Bella sebagaimana kutip dari unggahan Instagram miliknya.

Lebih lanjut, Bella memberikan imbauan beberapa hal yang harus dihindari ketika menjadi bagian dari sebuah instusi.

"Kadang, kita perlu juga mengabaikan hal-hal tertentu, bahkan menolak. Hal-hal yang memecah belah. Hal-hal yang berbau fitnah. Hal-hal yang bisa melunturkan rasa hormat dan setia pada atasan atau senior kita."

"Jangan lupa, kebenaran adalah mutlak miliknya Tuhan," lanjut Bella.

Baca Juga: Jadi Istri Mayor Jenderal TNI dan Pensiun Jadi Artis, Bella Saphira Ungkap Keluh Kesah Komentar Warganet

Meski Bella Saphira tak menyebut satu patah kata pun soal sikap sederet istri TNI yang nyinyir terhadap Wiranto, namun dalam kolom komentar beberapa netizen tampak berpendapat dan mengaitkan terhadap kasus tersebut.

(*)