Find Us On Social Media :

Ditawari Berkali-kali Tetap Ogah Jadi Menteri, Tri Rismaharini Tak Sanggup Menolak Saat Megawati Minta Dirinya Tempati Satu Jabatan Ini

By None, Rabu, 23 Oktober 2019 | 18:24 WIB

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini

GridPop.id - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mengaku sempat ditawari jabatan menteri di kabinet Jokowi-Maruf beberapa waktu lalu.

Risma ditawari langsung oleh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri serta Puan Maharani beberapa waktu lalu.

"Aku sempat ketemu Bu Mega sekitar September, aku sudah ditawari jadi menteri," kata Risma, saat ditemui di kediamannya, Rabu (23/10/2019).

Baca Juga: Pupus Harapan AHY jadi Menteri di Kabinet Presiden Jokowi, Annisa Pohan Curhat Soal Kebesaran Hati: Menjadi Biasa Saja Pada yang Sudah Mematahkan Rasa

Menurut Risma, pada saat ditawari itu, dirinya sudah menyatakan bahwa enggan menjadi menteri.

Kemudian lanjut Risma, Megawati memberikan Risma waktu untuk memikirkan tawaran itu secara matang.

"Wes Mbak ojo kesusu, pokoke sa'durunge Oktober yo Mbak," jawab Mega, seperti ditirukan Risma.