GridPop.ID - Kehidupan Nia Ramadhani kini semakin menjadi sorotan setelah menikah dengan konglomerat Ardi Bakrie.
Pasca Nia Ramadhani dipersunting oleh Ardi Bakrie, kehidupan mewahnya sering menyita perhatian orang.
Berbicara mengenai karirnya, artis cantik ini ia pernah membintangi sinetron Bidadari 2 dan berperan sebagai Helen.
Ia juga membintangi sinetron Hantu Cilik sebagai Alya dan Inikah Rasanya sebagai Niken.
Dibalik kehidupannya yang mewah sekarang, siapa sangka ternyata sebelum menikah dengan Ardie Bakrie, Nia sempat membuat orang tuanya cemas, khususnya sang ayah.
Lantas hal apa yang membuat ayah Nia Ramadhani cemas tatkala tahu putrinya dekat dengan putra salah satu orang terkaya di Indonesia itu?
Dilansir dari wiken.id, Ketika berusia 4 tahun, ayahnya yang bernama Priya Ramadhani memutuskan untuk bercerai dengan sang ibu, Chanty Mercia.
Sepuluh tahun kemudian, tepatnya 7 Maret 2014, Priya menghembuskan nafas terakhir karena penyakit kanker tulang.
Nia kehilangan ayahnya untuk selama-lamanya saat dia baru 4 tahun menikah dengan Anindra Ardiansyah Bakrie, putra pengusaha Aburizal Bakrie.
Ketakutan yang dirasakan ayah Nia Ramadhani ini diungkapkan oleh Nia sendiri saat sang ayah masih hidup.
Dilansir dari Tribun Jateng, Nia mengungkapkan ayahnya takut putrinya akan diremehkan karena berasal dari keluarga yang sederhana.
"Papa itu takut. Aku bilang, 'Pah santai aja, aku enggak bakal diinjek-injek sama mereka'.
"Kalau orang luar kan lihat keluarga Ardi gimana gitu kan. Dan ternyata keluarga Ardi Bakrie benar-benar baik banget," jelasnya.
Diakui Nia, saat bertemu pertama kali dengan keluarga Ardi, ia merasa sangat percaya diri.
"Aku dulu pertama masuk sini sangatlah pede. Karena aku merasa, walaupun brokenhome, tapi aku orang sukses. Oke, jangan bandingin harta aku sama dia. Tapi secara kepribadian aku, aku orangnya percaya diri, merasa pantas."
"Pas pertama kenalan juga aku menjadi diri sendiri," jelas Nia Ramadhani.
Saat pertamakali bertandang ke Rumah Ardi Bakrie pun, Nia Ramadhani sempat tersesat saking luasnya. Namun ia tak malu untuk bertanya kepada orangtua Ardi Bakrie itu.
"Aku tuh apa adanya, pas pertama ke sini, kesasar, yaudah tanya aja, 'tante, pntu keluarnya ke mana'," beber Nia Ramadhani.
Sebelum menikah, Ardi Bakrie sudah meminta calon istrinya itu untuk mangkir dari panggung hiburan.
Namun beban keluarga yang harus ditanggung oleh Nia, membuat wanita cantik itu meminta Ardi untuk mempertimbangkannya lagi.
"Dia dulu tahu nih aku satu episode berapa, dia aku kasih tahu.Terus tanggung jawab aku banyak, ibu, papa, kalau aku berhenti kerja dia mau nggak menyanggupi semua itu."
"Dia mau oh ya udah. At least (nominal sebulan) di atas yang sudah aku dapatlah (sebagai artis)," jelas Nia Ramadhani. (*)