GridPop.ID - Bangsa Indonesia kembali dibuat bangga dengan prestasi seorang anak bangsa dikancah internasional.
Pasalnya, gadis asal Cirebon bernama Claudia Emmanuella Santoso telah berhasil merebut gelar juara di sebuah ajang bergengsi di negara Jerman.
Kemenangan Claudia ini disambut baik oleh seluruh rakyat Indonesia.
Semalam, Minggu (11/11/2019), Claudia Emmanuella Santoso dinyatakan sebagai pemenang The Voice of Germany mengalahkan empat pesaingnya di final.
Tak hanya itu, perolehan suara alias vote yang didapat Claudia Emmanuella Santoso pun jauh di atas peserta lainnya.
Alhasil, peserta satu-satunya asal Indonesia itu pun keluar sebagai juara pertama The Voice of Germany.
Dikutip Tribunnews Bogor dari laman Youtube The Voice of Germany, pada putaran final, Claudia Emmanuella Santoso menyanyikan lagu Whitney Houston berjudul I Have Nothing.
Tepuk tangan meriah pun didapat Claudia Emmanuella Santoso usai bernyanyi.
Para juri kembali dibuat terkagum oleh bakat yang dimiliki Claudia Emmanuella Santoso.
Lagu berikutnya yang dibawakan Claudia Emmanuella Santoso adalah Castle.
Tak sendiri, Claudia Emmanuella Santoso menyanyikan lagu tersebut bersama dengan sang penyanyi aslinya yakni Freya Ridings.
Di penampilan ketiga, Claudia Emmanuella Santoso kembali membuat penonton kagum kala menyanyikan lagu Goodbye.
Dalam penampilan tersebut, Claudia Emmanuella Santoso tampak berduet dengan salah seorang juri ajang The Voice of Germany yakni Alice Merton.
Dalam penampilan tersebut, Claudia Emmanuella Santoso tampak berduet dengan salah seorang juri ajang The Voice of Germany yakni Alice Merton.
Ketiga penampilan Claudia Emmanuella Santoso itu pun mendapat komentar positif dari para juri.
Hingga tiba saatnya, pengumuman pemenang The Voice of Germany pun diumumkan.
Claudia Emmanuella Santoso dan keempat pesaingnya pun terlihat gugup kala menantikan pengumaman tersebut.
Hingga akhirnya, perolehan suara semua peserta pun terungkap.
Di urutan kelima, ditempati peserta bernama Freschta dengan perolehan suara 9,41%.
Lalu untuk urutan keempat dan ketiga ditempati oleh Fidi dan Lucas dengan perolehan suara masing-masing 12,51% dan 14,33%.
Dua peserta teratas yang mendapat voting terbanyak adalah Claudia dan Erwin.
Claudia Emmanuella Santoso menempati urutan pertama dengan mendapat suara sebanyak 46,39%.
Sedangkan Erwin meraup perolehan suara sebesar 17,36%.
Keunggulan telak dari Claudia Emmanuella Santoso itu pun mengantarkan peserta Indonesia tersebut menjadi juara pertama The Voice of Germany.
Selamat Claudia Emmanuella Santoso, Indonesia bangga !