Find Us On Social Media :

Stress Istri Gila Belanja Online hingga Habiskan Rp 603 Juta Saat Big Sale 11.11, Pria Ini Nekat Ingin Habisi Nyawanya dengan Melompat dari Apartemen

By Maria Andriana Oky, Kamis, 14 November 2019 | 11:16 WIB

Pria ini nekat bunuh diri karena istrinya habiskan uang ratusan juta untuk belanja online

GridPop.ID - Wanita dan belanja seolah menjadi dua hal tak yang terpisahkan.

Belanja online menawarkan banyak kemudahan bagi para pelanggannya, mulai dari cara pemesanan hingga pembayaran yang biasanya, serta banyak tawaran diskon.

Tak ayal hal ini membuat belanja online menjadi hal favorit bagi wanita.

Pada 11 November kemarin menjadi salah satu hari libur belanja online terbesar di berbagai negara, termasuk di China yang lebih di kenal sebagai Singles Day.

Pada hari itu, banyak toko dan situs web yang melakukan promo belanja besar-besaran.

Baca Juga: Cari Uang Jadi Ojek Online hingga Jualan Bakso Bakar, Tabiat Terduga Pelaku Bom Bunuh Diri di Medan Dinilai Berubah Sejak Menikah, Teman Kecil Bongkar Sifat RMN yang Dikenal Setia Kawan

Promo besar-besaran ini justru membawa petaka bagi seorang pria yang hampir ingin menghabisi nyawanya sendiri.

Kenapa?

Melansir dari laman World of Buzz, diceritakan seorang pria asal Luzhou, Sichuan ,China merasa tertekan setelah istrinya, Zhan (29) menghabiskan banyak uang untuk berbelanja online di momen big sale 11.11.

Zhan membeli beberapa barang mewah seperti tas tangan karya seorang designer, parfum mahal, pakaian dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Pesan PSK Cantik ke Hotel Via Online, Tak Disangka Pria Ini Justru Memesan Jasa Kekasihnya Sendiri!

Bahkan saat ditotal, uang yang dihabiskan oleh istri Wang untuk berbelanja online sebesar 300.00 yaun atau setara Rp 603 juta.