Find Us On Social Media :

Miliki Penghasilan Rp 17,5 Miliar Per Bulan, Inul Daratista Akui Kejang-kejang Bayar Tagihan Game Online Anaknya yang Capai Rp 65 Juta, Ternyata...

By None, Rabu, 4 Desember 2019 | 16:30 WIB

Inul Daratista

GridPop.ID - Selain berkarir di industri musik dangdut, Inul Daratista juga melebarkan sayapnya ke dunia bisnis.

Tak jauh-jauh dari musik, Inul Daratisa menjalankan bisnis berupa usaha karaoke yang sudah ia rintis sejak 2005 silam.

14 tahun berlalu, tentunya Inul Daratista pun sudah sukses mengumpulkan pundi-pundi rupiah yang tak sedikit.

Bahkan Inul menjadi salah satu artis tanah air yang bisa dibilang tajir mlintir.

Baca Juga: Punya Segudang Bisnis, Inul Daratista Beri Jawaban Menggelitik saat Terima Tantangan Pamer Saldo ATM dari Warganet, Ternyata Hanya Segini?

Lewat bisnisnya itu, pada tahun 2015 silam Inul mengaku memiliki lebih dari 9.000 karyawan di seluruh Indonesia.

Tentu saja kini karyawannya terus bertambah dan aset kekayaannya makin berlimpah.

Tak hanya bisnis Karaoke, tapi Inul juga memiliki sejumlah bisnis di bidang properti, kuliner dan kecantikan.

Diberitakan media pula, penghasilan Inul dari bisnis karaokenya disebut bisa mencapai sebesar 5 sampai 17,5 miliar per bulan.

Meski memiliki penghasilan miliaran per bulan, namun Inul ternyata syok saat putra semata wayangnya habiskan Rp 65 Juta hanya untuk game online.

Baca Juga: Kini Sukses jadi Biduan Kaya Tanah Air, Inul Daratista Akui Dulu pernah Dibayar Rp 20 Ribu hingga Ditipu Menyanyi di Daerah Lokalisasi yang Dikelilingi Rawa-rawa

Saat menjadi bintang tamu di Okay Boss Trans7, Inul mengungkap bagaimana kagetnya saat mendapat tagihan game online sang anak.

"Pernah sampai Rp 65 juta tuh tagihannya," ceplos Inul.

Inul bahkan mengaku sampai kejang-kejang ketika melihat angka tersebut.

"Kaget dong sampai kejang-kejang aku juga," ucap istri Adam Suseno tersebut.

Baca Juga: 5 Bulan Menikah dengan Fadel Islami, Perubahan Tubuh Muzdalifah Curi Perhatian Netizen, Inul Daratista: Serasi Banget!

Setelah kejadian itu, Inul tak membiarkan putranya begitu saja.

Ia pun memberi nasihat kepada putranya yang baru berusia 10 tahun itu.

Inul meminta agar sang anak mengurangi waktu bermain game online.

Baca Juga: Ceritakan Jatuh Bangunnya Hingga Jadi Biduan Dangdut Terkenal, Inul Daratista Mengaku Pernah Dikata-katai Sang Suami Ketika Merintis Karir!

"Aku kasih pengertian ke dia kalau cari duit enggak segampang yang dilihat," tegas Inul.

"Enggak deh, kapok aku."

"Sudah cukup lah satu yang berkualitas bagus lah," ucap Inul Daratista ditemui awak media pada Jumat (14/9/2018) silam.

Inul Daratista pun mengungkapkan dibanding memiliki anak lagi, ia memilih menunggu punya cucu.

Baca Juga: Belasan Tahun Menanti, Inul Daratista Beberkan Perjuangan Kerasnya saat Proses Hamil: Berasa Mau Sekarat

Ya, Inul menyebutkan bahwa dirinya lebih memilih menunggu sang putra semata wayangnya itu menikah dan mendapatkan cucu dari anaknya.

"Anakku nanti umur 20 atau 25 tahun kalu sudah kenal cewek,"

"Anaknya cantik, soleha, sayang sama aku, nikah aja biar aku cepet punya cucu." kata Inul sambil tertawa.

Selain itu, Inul juga memiliki alasan tersendiri untuk tak menambah momongan.

Baca Juga: Dijuluki Pedangdut Termahal, Begini Kondisi Rumah Mewah Inul Daratista dengan Wallpaper Serba Emas dan Dapur Super Mentereng

Dirinya tak ingin postur tubuh yang ia miliki saat ini berubah karena hamil dan melahirkan.

“Mas Adam mau berapa aja iya aja. Yang ngorbanin kan kita, emboknya netein lah, apa."

"Kalau yang lain mah enak abis lahiran operasi (payudara supaya kencang)."

"Kalau saya mah masih takut. Biar aja mewek-mewek gini terserah,” pungkas Inul Daratista dengan logat Jawanya. (*)

Baca Juga: Dijuluki Pedangdut Termahal, Begini Kondisi Rumah Mewah Inul Daratista dengan Wallpaper Serba Emas dan Dapur Super Mentereng

Artikel ini pernah tayang di TribunSolo.com dengan judul "Meski Tajir Mlintir, Inul Daratisa Syok Putra Semata Wayangnya Habiskan Rp 65 Juta untuk Game Online"