Find Us On Social Media :

Tertidur Pulas di Pangkuan Suami saat Naik KA Prameks, Inilah Kisah Mengharukan Pasangan Kakek Nenek yang Tetap Mesra di Usia 57 Tahun Pernikahan: Jika Simbok Sakit Bapak Menangis

By Veronica Sri Wahyu Wardiningsih, Jumat, 13 Desember 2019 | 17:30 WIB

Sepasang kakek nenek yang viral di media sosial.

Nurul bercerita, ayahnya pernah memberikan kejutan kepada ibunya dengan mengajak ke pasar dan membelikan jajanan pasar hingga bumbu dapur.

Hal tersebut membuat ibunya sangat bahagia.

"Lalu simbok dibelikan jajan pasar, bumbu-bumbu dapur, apa-apa semuanya dibeli untuk simbok," ujarnya.

Baca Juga: Resmi Menikah Dengan Richard Kevin, Rumah Kakak Cut Tari Panen Karangan Bunga Usai Gelar Acara Pernikahan Tertutup: Keluarga Tidak Berkenan!

Kepada anak-anaknya, sang ayah selalu menekankan kesetiaan dan kerukunan.

"Saya sendiri sangat ingin sekali seperti bapak dan simbok. Bisa rukun sampai tua," ucapnya.

Tanggapan PT KAI

Dilansir dari pemberitaan Kompas.com pada 11 Desember 2019, Manajer Humas PT KAI Daop VI Yogyakarta EKo Budiyanto mengatakan, pelanggan KA Prameks sangat beragam, mulai dari anak muda, dewasa, hingga orang tua.

Menanggapi video pasangan kakek nenenk yang viral di media sosial itu, Eko mengucapkan terima kasih kepada siapa pun yang merekam dan menyebarkan video tersebut karena telah memiliki sifat peka dan empati.

Baca Juga: Belum Kapok Digunjingkan Seantero Negeri, Puteri Novitasari Ramli Masih Sesumbar Pamer Tas Puluhan Juta, Bahasa Inggrisnya Jadi Sorotan: You're Above Me!

"Video itu juga menggambarkan bahwa kakek nenek tadi berhasil dalam mengarungi bahtera rumah tangga," kata Eko.