Status Jandanya Dibongkar hingga Rumah Tangganya Diprediksi Terancam, Syahrini Beri Sindiran Pedas untuk Para Peramal: Ramalan-ramalan Itu Musyrik!

By Maria Andriana Oky, Selasa, 17 Desember 2019 | 15:05 WIB
Syahrini dan Reino Barack

Syahrini dan Reino Barack

GridPop.ID - Sudah menjadi rahasia umum, kehidupan Syahrini selalu menjadi sorotan.

Berstatus sebagai selebriti papan atas, banyak publik yang ingin tahu tentang keseharian Syahrini.

Ditambah lagi Syahrini dikenal sebagai pribadi yang manja dan dan kental dengan nuansa kehidupannya yang mewah.

Mulai dari barang-barang branded hingga kerap plesiran ke luar negeri dengan jet pribadi.

Sakin disoroti, kehidupan Syahrini banyak diramalkan oleh beberapa peramal dan ahli tarot.

Baca Juga: Makin Berisi, Berat Badan Syahrini Naik 6 Kg, Begini Reaksi Reino Barack: Kurus Kayak Orang Susah

Sebut saja peramal sekelas Mbah Mijan hingga Mbak You pernah meramal kehidupan istri Reino Barack ini.

Hal yang paling disorot adalah kehidupan asmaranya.

Meski begitu, Syahrini tak pernah menggubris hasil ramalan yang disampaikan oleh para peramal tersebut.

Namun, dalam sekali kesempatan pelantun lagu Sesuatu itu sempat menyindir para peramal yang kerap meramal hidupnya.

Baca Juga: Dicakar Emak-emak Hingga Kulitnya Robek Saat Konser, Syahrini Dicuekin Reino Barack Saat Mengadu Manja ke Suami : Ya Allah, Sakit!

Dilansir dari Tribun Cirebon, Ketika membicarakan tentang nikmat dan berkah yang ia dapat di tahun ini, Syahrini sempat menyindir para peramal yang membicarakannya.

“Ketika kita mintanya hanya kepada Allah, bukan kepada manusia dan tidak kepada peramal yang musyrik itu,” ujar Syahrini.