GridPop.ID - Siapa yang tak kenal dengan Millen Cyrus.
Keponakan dari penyanyi Ashanty ini menghebohkan publik dengan mengubah penampilannya.
Tak tanggung-tanggung, laki-laki berumur 20 tahun ini mengubah penampilannya menjadi sosok perempuan.
Meski merubah hampir semua penampilannya, Millen mengaku ingin memiliki keturunan.
Oleh karena itu, Millen tak ingin mengoperasi alat kelaminnya.
Bahkan Millen mengaku sampai berkonsultasi dengan Aming dan Evelyn.
Ya, hal itu diungkapkan Millen dalam sebuah podcast bersama Deddy Corbuzier, yang kemudian diunggah di kanal Youtube pada Selasa (4/2/2020) kemarin.
Dalam podcast tersebut, awalnya Deddy menanyakan perihal keturunan kepada Millen.
"Tapi ada nggak sebuah keinginan, suatu saat lo punya anak?" tanya Deddy.
Millen pun mengakui ingin punya anak darah dagingnya sendiri.
"Nah aku sempat mikir, kalau operasi breast implan bisa dicopot, suatu saat manusia itu punya rasa bosen dan jenuh.
"Ya menurut aku, kita nggak ada yang pernah tahu kapan itu terjadi. Tapi sebenernya aku pengin punya anak juga," ungkap Millen.
"Meski itu anak angkat atau donor sperma, atau dari aku nya," imbuhnya.
Millen mengaku telah berkonsultasi dengan Aming dan Evelyn masalah keturunan.
"Kan banyak orang, contoh kak Aming dan kak Evelyn, aku juga deket sama mereka semua.
"Aku konsul gitu ke mereka, dan mereka juga ngasih semangat, dan mereka ngaku masih bisa meski Evelyn udah suntik hormon," kata Millen.
Baca Juga: Benarkah Zaskia Gotik Telah Bertunangan dengan Pria Ini? Faktanya Bikin Melongo
Meski begitu, Deddy masih penasaran dengan keinginan Millen untuk memiliki keturunan.
"Tapi ada keinginan punya anak dari lo sendiri? Dan lo jadi cowok gitu," tanya Deddy.
Millen bahkan mengaku suatu hari akan mencari pasangan dan bisa memiliki anak.
"Berarti kan harus sama cewek?" tanya Deddy.
"Ya iya, tapi cari cewek yang bisa terima aku seperti ini," jawab Millen.
"Tapi kan anda tidak napsu dengan cewek?" tanya Deddy.
"Yaudah merem aja," kata Millen.
Millen pun merasa akan lebih bertanggung jawab jika nantinya memiliki istri dan anak.
"Tapi kan lebih enak kalau punya anak dari kita sendiri, kan bisa tanggung jawab ke istrinya," tandasnya. (*)