Diberitakan sebelumnya, serial web Get Married diangkat dari filmnya yang berjudul sama.
Disutradarai oleh Angling Sagara, serial ini mengisahkan persahabatan Mae dengan Beni, Guntoro dan Eman yang berjuang meraih impian mereka setelah lulus SMA.
Selain itu, ada pula bumbu kisah asmara antarra Mae dan Randy.
Di tengah tuntutan orangtua yang menginginkan Mae untuk segera menikah, Randy berjuang untuk mendapatkan hati Mae.
Selain Prilly, web series Get Married juga dibintangi oleh Jeff Smith, Endy Arfian, Debo Andryos, Ajil Ditto, Ira Wibowo, dan masih banyak lagi.(*)