Find Us On Social Media :

Geger Kabar Raul Lemos Datangi Pengadilan Agama untuk Konsultasi, Suami Krisdayanti Bantah Telak Hingga Tegaskan Hal Ini: Benar-benar Hoax!

By Sintia Nur Hanifah, Selasa, 18 Februari 2020 | 06:00 WIB

Potret mesra Raul Lemos dan Krisdayanti

GridPop.ID - Rumah tangga Raul Lemos dan Krisdayanti beberapa waktu terakhir kerap diterpa kabar-kabar miring soal keretakan hingga perceraian.

Seperti baru-baru ini, sebuah kabar burung tersiar bahwa seorang utusan Raul Lemos telah mendatangi pengadilan agama Jakarta Selatan untuk berkonsultasi tentang perceraian.

Mendengar kabar tersebut, suami Krisdayanti pun sontak bereaksi keras membantah kabar yang tersebar luas tersebut.

Baca Juga: 10 Tahun Menikah, Nia Ramadhani Shock Saat Ardi Bakrie Keceplosan Pernah Selingkuh, Sahabat Jessica Iskandar Hanya Bisa Geleng-geleng Kepala: Gila Sih!

Usia ramai diberitakan mengunjungi Pengadilan Agama Jakarta Selatan untuk menanyakan perihal perceraian, Raul Lemos secara tegas membantah hal tersebut.

Raul Lemos sampaikan bantahan itu lewat postingan sosial media Instagramnya.

Tampak Raul Lemos mengunggah tangkap layar dari beberapa pemberitaan online yang mengabarkan soal dirinya berkonsultasi ke pengadilan agama Jakarta Selatan.

Suami Krisdayanti itu tampak geram dengan berbagai pemberitaan yang menurutnya telah dimanipulasi untuk menggiring opini publik.

Baca Juga: Ditaksir Bernilai Puluhan Miliar, Ini 5 Penampakan Calon Rumah Baru Uya Kuya di Amerika, Intip Kemewahannya yang Bikin Terpana

"Bia*** yang bikin berita ini sich udah benar2 bia*** kelas kakap. Memanipulasi dan mengarang berita murahan sembarangan untuk menggiring opini masyarak (red-masyarakat) dan bisa dikatakan membodohi publik. ini benar2 HOAX," tulis Raul Lemos dalam unggahannya di akun instagram @raullemos06, Senin (17/2/2020).

Raul Lemos juga mengaku bahwa dirinya tidak pernah menyambangi Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Ia juga menegaskan tak pernah mengutus siapapun untuk bertanya perihal persyaratan perceraian di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

"Saya tidak pernah mengunjungi PA maupun mengutus orang," lanjutnya.

Baca Juga: Ditinggal Sang Anak di Usia 7 Tahun, Ini Momen Haru Seorang Ibu Bertemu Gadis Kecilnya Lewat VR hingga Ditonton 13 Juta Kali

Dalam unggahannya itu, Raul mengaku bahwa rumah tangganya dengan Krisdayanti kini dalam kondisi baik-baik saja.

Bahkan, keduanya tengah asyik berjalan-jalan berdua di kota kembang, Bandung.

"Alhamdulillah kami baik2 aja dan hari ini jalan berdua ke Bandung," pungkas suami Krisdayanti.

Baca Juga: 30 Juta Rupiah Raib, 20 Orang Lebih Tertipu Wedding Organier Abal-abal di Cianjur Hingga Pelaku Hanya Kirim Bunga Kering untuk Para Korban

Kabar konsultasi

Sebelumnya ramai diberitakan bahwa Raul Lemos mengutus seseorang untuk menyambangi Pengadilan Agama Jakarta Selatan guna melakukan konsultasi.

Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Faizal Kamil mengatakan ada seseorang yang mengaku sebagai perwakilan Raul Lemos datang menemuinya.

Faizal mengatakan orang tersebut hadir pada awal tahun 2020. Yang bersangkutan bertanya mengenai syarat-syarat dan dokumen untuk mengajukan perceraian.

"Saya kira baru-baru saja ya. Di tahun 2020 awal, ada sebulanlah. Kedatangan pertama. Hanya itu saja yang kami peroleh informasinya," ujar Faizal Kamil saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (17/2/2020).

"Berkas-berkas, tentunya kalau cerai gugat atau cerai talak, istri mengajukan atau suami mengajukan yang dilihat dan ditanya kan pasti kutipan akte nikah dulu. Putusnya perceraian kan dilihat dari pernikahannya. Setelah itu baru KTP untuk bukti domisili," jelasnya.

Akan tetapi Faizal tak berani membenarkan bahwa keduanya akan segera menjalani proses cerai.

Baca Juga: 2 Tahun Nikah, Laudya Cynthia Bella Kembali Bikin Geger Usai Hapus Foto Suami di Instagram, Istri Engku Emran Singgung Cobaan: Tak Ada yang Abadi

Ia masih menduga lantaran orang yang datang mengaku perwakilan dari Raul Lemos.

"Saya enggak tau itu benar apa enggak, karena bisa saja kan itu dipolitisir, mengatasnamakan pihak keluarga baik dari RL atau KD," ujarnya.

"Tapi sudah ada yang menanyakan persyaratan cerai gugat, yang notabene atas nama public figure tersebut," bebernya.

Tak lama setelah Krisdayanti dilantik sebagai anggota DPR RI, rumah tangganya diterpa isu tidak sedap.

Baca Juga: Geram dengan Tingkah Laku Seorang Artis, Anji Manji Tulis Sindiran Pedas Soal Harga Teman Hingga Beberkan Ciri-ciri Sang Penyanyi, Sindir Syahrini?

Keduanya dikabarkan akan bercerai usai Raul Lemos membagikan curahan hatinya melalui sosial media Instagram.

Akan tetapi KD langsung membantah isu tersebut. Ia mengatakan saat ini rumah tangganya bersama Raul Lemos masih baik-baik saja. (*)