GridPop.id - Virus corona mulai bikin gelisah dan gundah masyarakat tanah air.
Tak heran berbagai antisipasi dilakukan untuk mencegah tertularnya virus corona.
Banyak yang memborong berbagai barang untuk mencegah datangnya virus corona.
Tak hanya memborong bahan makanan dan stok perlengkapan rumah di pusat perbelanjaan, masyarakat juga berbondong-bondong membeli masker dan hand sanitizer.
Bukan tanpa alasan, masker dan hand sanitizer dirasa sangat ampuh menangkal virus Covid-19 yang tengah ditakuti seluruh masyarakat di berbagai belahan dunia.
Untuk mengambil kesempatan 'emas' ini, banyak orang yang sengaja mengambil keuntungan di tengah kepanikan masyarakat.
Banyak oknum yang kemudian menjual lagi masker dan hand sanitizer dengan harga selangit.
Hingga saat ini, kepolisian Republik Indonesia sudah menangkap beberapa oknum yang sengaja menimbun stok masker untuk dijual dengan harga yang sangat fantastis.