Menggantikan sosok mendiang Ashraf Sinclair, Noah Sinclair hadir duduk di bangku paling depan sebelah kanan BCL dari panggung.
Tak hanya Noah, Ibunda BCL ikut memberikan semangat sang anak di konser tersebut.
BCL mulai menyanyikan lagu "Cinta Sejati" dengan indah. Sampai akhirnya di bagian reffrain tepat sebelum bagian lirik "Kutunggu Kau di Keabadian", BCL terhenti seakan tidak kuat untuk melanjutkan liriknya.
BCL pun tersenyum, menghela napas sambil memejamkan mata.
Ia kemudian melanjutkan lirik lagu yang sempat terhenti hingga selesai.
Setelah lagu tersebut selesai dinyanyikan,BCL tampak menundukkan tubuhnya sejenak, lalu mengucapkan terima kasih kepada penonton sambil tersenyum.