GridPop.ID - Ruben Onsu adalah salah satu artis Indonesia yang terkenal tajir mlintir.
Bagaimana tidak, selain wajahnya yang nampang di banyak statiun televisi, kakak dari Jordhi Onsu ini juga bergelut di bidang bisnis.
Hal ini membuat dirinya memiliki pundi-pundi rupiah yang tak cukup satu.
Bila orang kaya terkesan sebagai orang yang sering hidup penuh dengan kemewahan dan serba glamour, berbeda dengan istri Ruben Onsu.
Sarwendah terkenal sebagai sosok wanita yang sederhana.
Bagaimana tidak, ia serind didapati menggunakan daster ketika di rumah.
Tak hanya itu, ibu dari Thalia ini juga sering menggunakan daster ketika pergi berbelanja.
Alih-alih berbelanja kebutuhan dapur di supermarket, ibu 3 anak ini malah memilih belanja sayuran di pasar tradisional.
Tak hanya itu, baru-baru ini Sarwendah juga tuai banyak pujian karena ia kedapatan sedang mencuci baju menggunakan tangan.
Bukannya gengsi, Sarwendah malah mengaku bangga dan bahkan ia berkata jika mencuci menggunakan tangan hasilnya akan lebih bersih.
Meski memiliki suami kaya raya, namun Sarwendah tak pernah tegoda untuk menghamburkan uang suaminya.
Bahkan, menurut Ruben, Sarwendah terlalu perhitungan.
Tak keberatan dengan sikap sang istri, adakalanya Ruben merasa kesal juga dengan sifat irit istrinya, Sarwendah.
"Istri saya ini manusia paling hemat, apa pun itu semua ada hitungan," ucap Ruben seperti dikutip dari Kompas.com, Selasa (10/3/2020) dari vlog Atiek Nur Wahyuni.
Padahal, sebagai orang yang terus bekerja hampir 20 jam dalam satu hari dan selalu memeras otak dan tubuh, ada kalanya Ruben ingin sesekali melepas penat dengan jalan-jalan ke mall.
Bahkan, Ruben tak peduli jika nantinya ia pulang dari mal hanya membawa gantungan kaus kaki atau pun pasta gigi.
Menurut dia, itu sudah memberi kesenangan tersendiri di tengah kesibukannya.
"Intinya mah pulang bawa belanjaan aja, nenteng. Senang saja, intinya mah senang," kata Ruben.
Namun, Ruben kadang kala juga kesal dengan sikap istrinya. Itu terjadi ketika Ruben pulang ke rumah dengan menenteng barang belanjaan.
"Saya paling BT (bad tempered) kalau begini. 'Ini ngapain sih? Kamu beli, ya, buat ini'," ujar Ruben sambil memberi isyarat tubuh menutup kedua telinga.
Padahal, belanja dengan datang ke mal dan melihat lampu-lampu mal diakui Ruben sebagai caranya untuk melepas jenuh setelah bekerja dan membuat keluarga bahagia.
(*)