GridPop.ID - Tak ada angin tak ada hujan, komedian Entis Sutisna alias Sule tiba-tiba menggrebek kantor Rans Entertainment.
Bersama empunya Raffi Ahmad, Sule diajak berkeliling di sekitaran kantor yang berbentuk rumah tersebut.
Belum juga masuk kedalamnya, Sule sudah dibuat bingung saat menemukan sebuah benda ini di samping pintu masuk.
Komedian Sule menyindir kasus yang pernah menjerat artis Raffi Ahmad pada 2013 silam.
Hal tersebut diketahu melalui kanal YouTube Sule Channel pada Senin (9/3/2020).
Mulanya Sule menyambangi kediaman Raffi Ahmad dan sang istri Nagita Slavina.
Sesampainya di rumah Raffi Ahmad yang luasnya bukan kepalang, Sule ingin mengetahui bagian-bagian dari rumahnya.
"Kalau ini yang di sini apa Fi?," tanya ayah penyanyi Rizky Feban itu.
Raffi Ahmad pun mengakui bahwa bangunan yang di tuding Sule merupakan kantor RANS Entertaiment.
Setelah itu Raffi Ahmad langsung mengajak Sule untuk masuk dan melihat-lihat kantornya.
"Nah ini kantor RANS Entertaiment, Kang Sule harus masuk," jawab Raffi Ahmad.
Sule pun merasa bahwa dirinya adalah rekan artis Raffi Ahmad yang pertama masuk ke kantornya.
"Nah ini di sini kantornya, belum ada yang pernah masuk ke kantornya Raffi Ahmad," kata Sule.
Tak setuju dengan pendapat Sule, Raffi Ahmad langsung mengakui bahwa sebelumnya komedian Denny Cague pernah terlebih dulu.
Namu pada saat Denny Cagur datang, kondisi kantor Raffi Ahmad belum seperti sekarang.
"Ada, Denny Cagur. Tapi dulu belum serapi sekarang. Kalau ini sudah bagus," jawab Raffi Ahmad.
Mendengar pengakuan Raffi Ahmad, Sule membalas dengan candaan.
"Denny Cagur itu selalu nyalip ya," ujar Sule.
Sesampainya di pintu depan, Raffi Ahmad meminta Sule untuk mencopot sepatunya.
"Tapi harus buka sepatu," ucap Raffi Ahmad.
"Tuhkan kayak di mushola harus buka sepatu," jawab Sule dengan nada bercanda.
Melihat di depan rumah terdapat boks telepon merah membuat Sule ingin tahu apa kegunaannya.
"Ini teh kunaon sih maksud na?" tanya Sule.
"Ini buat hiasan," jawab suami Nagita Slavina itu.
Sule menganggap bahwa boks telepon merah tersebut sebagai syarat sebelum masuk ke kantor Raffi Ahmad.
Baca Juga: Satu Korban Virus Corona di Indonesia Meninggal Dunia, Begini Kisahnya yang Tak Diduga, Ternyata...
Meski dengan maksud bercanda, Sule juga memberikan sindiran pada Raffi Ahmad.
Kali ini Sule menyindir soal kasus narkoba yang pernah menyeret Raffi Ahmad.
"Jadi harus masuk ke sini dulu semuanya, tik tik tik tik tik," kata Sule sambil memasuki boks telepon merah.
"Ini pemeriksaan, takutnya ada narkoba. Sekarang enggak boleh narkoba," imbuhnya.
"Karena saya pernah ketangkep jadi enggak boleh," jawab Raffi Ahmad dengan candaan.
"Hati-hati," ujar Sule.
"Jangan. Waspadalah-waspadalah," imbuh Raffi Ahmad.
(*)